Klasemen Liga Inggris: Arsenal Tertinggal 12 poin dari Liverpool

4 hours ago 1
 Arsenal Tertinggal 12 poin dari Liverpool Arsenal.(DOK INSTAGRAM/@ARSENAL)

ARSENAL memangkas jarak dengan pemuncak klasemen sementara Liga Primer Inggris 2024-2025 Liverpool, menjadi selisih 12 poin, setelah meraih kemenangan 1-0 pada laga derbi London kontra Chelsea di Stadion Emirates, Minggu (16/3).

Kemenangan Arsenal berkat gol Mikel Merino (20') itu menjadi kemenangan pertama the Gunners setelah tiga laga terakhir mereka berakhir dua kali imbang dan satu kali kalah.

Tambahan tiga poin tersebut membuat mereka mengoleksi 58 poin di posisi kedua dari 29 pertandingan.

Di posisi ketiga, Nottingham Forest tetap menguntit Arsenal dengan selisih empat poin setelah anak-anak asuh Nuno Espirito Santo itu meraih kemenangan tandang 4-2 dari Ipswich Town.

Chelsea dan Manchester City sementara tetap di posisi keempat dan kelima, menyusul keduanya yang tak meraup kemenangan pada laga pekan ke-29.

Sementara itu, di papan bawah klasemen Premier League, Manchester United menggeser Tottenham Hotspur untuk naik ke posisi ke-13 dengan koleksi 37 poin.

Situasi ini didapatkan setelah the Reds Devils menang 3-0 melawan Leicester City, sementara Tottenham kalah 0-2 dari tim tuan rumah Fulham.

Liga Inggris saat ini memasuki libur jeda internasional bulan Maret dan akan memainkan laga pekan ke-30 dengan dua laga pembuka antara Wolves melawan West Ham United di Stadiin Molineux dan Arsenal melawan Fulham di Stadion Emirates pada 2 April pukul 01.45 WIB. (Ant/I-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |