Harga Cabai dan Bawang Bertahan Tinggi di Solo

1 week ago 10
Harga Cabai dan Bawang Bertahan Tinggi di Solo Wamendag Dyah Roro melakukan sidak harga bahan pokok di PasarGede Solo, Selasa (4/3).(MI/Widjajadi)

Harga berbagai jenis cabai di Kota Solo, Jawa Tengah, masih bertahan tinggi. Harga cabai rawit kini berada di angka Rp90 ribu per kg, hanya turun sedikit dari sebelum Ramadan yang mencapai Rp100 ribu per kg. Harga cabai merah besar kini justru naik dari Rp40 ribu per kg menjadi Rp 50 ribu oer kg.

Harga bawang merah juga mengalami penaikan dari Rp40 ribu per kg menjadi Rp 50 ribu per kg.  Begitu halnya bawang putih yang harganya terkerek naik dari Rp45 ribu per kg menjadi Rp50 ribu per kg.

Wakil Menteri Perdagangan, Dyah Roro Esti Widya Putri, saat sidak di Pasar Gede Solo, mengatakan harga cabai melonjak karena curah hujan yang tinggi. Itu membuat produksi menjadi terbatas karena cabai tidak bisa panen dengan kondisi yang basah.

"Hanya cabai yang mengalami penaikan harga. Ini karena curah hujan yang tinggi," ujar Dyah.

Selain menggelar sidak ke berbagai daerah, Kemendag akan menggelar Operasi Pasar dan Pasar Murah. Langkah itu dilakukan dengan menggandeng PT Pos Indonesia.

"Kami terus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan Kementerian BUMN, Jika dalam pelaksanaan ada kelangkaan, kita koordinasi dengan Pemda. Pokoknya jangan sampai masyarakat dirugikan," tuturnya.

Saat ini pelaksanaan Operasi Pasar oleh PT Pos sudah terlaksana di 500 titik, dan akan ditingkan menjadi 4.107 titik 20 Maret mendatang. Di wilayah Kantor Pos Besar Solo saat ini sudah buka 4 outlet.

Eksekutif General Manager Kantor Cabang Utama (KCU) Solo, Shinta Sriwahyuni, mengatakan ada 5 komoditas yang disiapkan dalam operasi pasar yaitu beras premium dengan harga Rp14.900 per kg, gula pasir Rp15 ribu/kg, MinyaKita Rp14.700 per liter, telur Rp27.000 per kg dan daging ayam Rp29 ribu per kg. (E-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |