Bandara Ahmad Yani Internasional Dorong Pertumbuhan Investasi dan Pariwisata

6 hours ago 3
Bandara Ahmad Yani Internasional Dorong Pertumbuhan Investasi dan Pariwisata Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi(MI/Haryanto Mega)

GUBERNUR Jawa Tengah Ahmad Luthfi mengatakan kembalinya status Bandara Jenderal Ahmad Yani menjadi bandara internasional diharapkan mampu mendorong pertumbuhan investasi dan pariwisata di Jawa Tengah. 

Diketahui, status Bandara Jenderal Ahmad Yani sebagai bandara internasional dicabut melalui Surat Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM 31 Tahun 2024. Lalu, per tanggal 25 April 2025, Bandara Kota Semarang itu kembali berstatus sebagai bandara internasional berdasarkan Surat Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM 26 Tahun 2025.

Menurut Luthfi, status bandara internasional tersebut memberikan kemudahan akses bagi para investor yang menanamkan modalnya di Jateng. Luthfi mengatakan status bandara internasional juga memudahkan masyarakat Jawa Tengah untuk bepergian ke luar negeri karena langsung berangkat dari Semarang. 

"Tentunya investasi akan berjalan lancar karena negara lain akan melihat kita apakah dari sisi imigrasi, barang dengan orang bisa langsung. Contohnya beberapa penerbangan bisa langsung, mulai dari Malaysia, Singapura," kata Luthfi di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (30/4). 

Selain itu, Luthfi menilai Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani akan menjadi salah satu ikon di Jawa Tengah dan menjadi pintu gerbang pariwisata. Ia mengatakan nantinya juga akan dibuka rute penerbangan ke Karimun Jawa dan Blora.

"Kita buka tanggal 2 Mei nanti, kita buka rute ke Karimun Jawa dan Blora. Secara tidak langsung bandara ini tidak hanya investasi tapi juga tourism bisa kita jual secara nasional dan internasional," katanya. (P-4)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |