Gaya Hidup Sehat Perbesar Peluang Keberhasilan Program Bayi Tabung

1 week ago 15
Gaya Hidup Sehat Perbesar Peluang Keberhasilan Program Bayi Tabung Ilustrasi(Freepik)

DIREKTUR Utama Rumah Sakit (RS) Telogorejo Semarang, Alice Sutedjo Lisa, menyebut, pola makan dan gaya hidup sehat meningkatkan peluang keberhasilan pasangan suami istri dalam menjalani program bayi tabung.

"Gaya hidup modern, stres, serta makanan yang tidak sehat berpengaruh terhadap angka keberhasilan untuk mendapatkan anak," kata Alice saat pembukaan Klinik Kebidanan dan Kandungan serta Laboratorium Embriologi RS Telogorejo Semarang, Selasa (8/4).

Ia menyebut banyak hal yang bisa memengaruhi keberhasilan program pasangan suami istri untuk memiliki anak.

Generasi saat ini, kata dia, enggan mengonsumsi sayuran dan lebih memilih makanan cepat saji.

Padahal, lanjut dia, seharusnya pola makan sehat sesuai nutrisi dan protein tinggi harus dipenuhi.

Selain itu, ia juga menekankan tentang pentingnya berolahraga.

"Semakin orang gemuk, hormonnya akan terganggu," ungkap Alice.

Faktor lain yang memengaruhi kesuksesan program untuk memiliki anak yakni pentingnya deteksi sejak dini sehingga mengetahui kualitas sel telur yang bagus.

Menurut dia, sebagian besar pasangan yang mengikuti program bayi tabung sudah berusia di atas 35 tahun.

Akibatnya, lanjut dia, persentase keberhasilan untuk hamil juga menurun.

Laboratorium embriologi RS Telogorejo Semarang, kata dia, berupaya menjawab berbagai persoalan yang dihadapi tersebut melalui pembaruan yang berstandar internasional.

Ia menyebut pembaruan standar laboratorium embriologi pada layanan unit vertilitas tersebut memungkinkan peningkatan angka keberhasilan untuk hamil melalui program bayi tabung.

Dengan alat yang lebih canggih memungkinkan untuk mengolah embrio lebih bagus. Angka keberhasilan yang sebelumnya sekitar 20%, kini naik menjadi 40%," kata Alice.

Ia menyebut RS Telogorejo Semarang sudah memiliki klinik bayi tabung sejak 1990-an.

Klinik yang telah berstandar tersebut, kata dia, kini telah memenuhi standar internasional.

Selain itu, menurut dia, Klink Obgyn RS Telogorejo hadir dengan peningkatan layanan yang memberi kenyamanan lebih bagi pasien.

"Kami memberikan layanan sepenuh hati. Bukan hanya gedung dan sarananya saja yang bagus," pungkas Alice. (Ant/Z-1)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |