Program Magang Nasional 2025.(Freepik)
PEMERINTAH melalui Kementerian Ketenagakerjaan akan membuka pendaftaran Program Magang Nasional 2025 pada 15 Oktober 2025. Program magang pemerintah ini menjadi salah satu agenda prioritas paket ekonomi 2026, untuk mempercepat penyerapan tenaga kerja sekaligus meningkatkan kualitas sumber daya manusia muda Indonesia.
Syarat Peserta Program Magang Nasional 2025
Program magang bagi lulusan perguruan tinggi akan berlangsung selama enam bulan dengan pemberian bantuan minimal satu kali. Adapun syarat peserta yang berhak mendaftar meliputi:
- Warga Negara Indonesia (WNI) dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) yang sah.
- Lulusan diploma atau sarjana maksimal 1 tahun sejak tanggal ijazah.
- Berasal dari perguruan tinggi yang terdaftar resmi di Kementerian Pendidikan Tinggi atau Kementerian Ristek/BRIN.
Dasar Hukum Program Magang Nasional
Ketentuan program ini diatur dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 8 Tahun 2025 tentang Pedoman Pemberian Bantuan Pemerintah Program Pemagangan Lulusan Perguruan Tinggi.
- Calon peserta wajib melakukan pendaftaran melalui sistem SIAPkerja Kemnaker.
- Data pendaftar akan divalidasi oleh Tim Pelaksana menggunakan data resmi dari kementerian/lembaga terkait.
- Peserta yang lolos validasi berhak mengikuti proses rekrutmen yang dilaksanakan oleh Penyelenggara Pemagangan.
- Penyelenggara Pemagangan wajib mengisi kelengkapan data usulan program dan menjalani verifikasi Tim Pelaksana.
Manfaat Program Magang Pemerintah
Peserta yang lolos seleksi akan memperoleh berbagai keuntungan, antara lain:
- Gaji setara UMP (contoh: UMP DKI Jakarta Rp 3,3 juta/bulan).
- Sertifikat magang resmi dari pemerintah.
- Pelatihan keterampilan dan mentoring sesuai bidang kerja.
- Kesempatan direkrut menjadi karyawan tetap di perusahaan mitra.
Proses Rekrutmen dan Penetapan Peserta
Penyelenggara pemagangan yang telah diverifikasi wajib melaksanakan rekrutmen melalui asesmen. Hasil asesmen kemudian disampaikan kepada Direktur Jenderal Ketenagakerjaan beserta berita acara. Berdasarkan hasil tersebut, Dirjen akan menetapkan peserta resmi Program Magang Nasional 2025.
Cara Daftar Program Magang Nasional 2025
Calon peserta Program Magang Nasional dapat melakukan registrasi online melalui laman resmi SIAPkerja Kemnaker:
- https://siapkerja.kemnaker.go.id/app/home
Dengan program ini, fresh graduate memiliki peluang besar untuk mendapatkan pengalaman kerja, gaji setara UMP, serta peluang direkrut sebagai pegawai tetap. (Z-10)


















































