Panduan Lengkap Daftar Program Magang Nasional 2025 Kemnaker di SIAP Kerja

4 weeks ago 25
Panduan Lengkap Daftar Program Magang Nasional 2025 Kemnaker di SIAP Kerja Ilustrasi(Freepik)

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) kembali meluncurkan Program Magang Nasional 2025. Program ini juga dikenal sebagai MagangHub Kemnaker, sebagai bagian dari kerja sama antara pemerintah dan dunia industri dalam memfasilitasi transisi lulusan baru ke dunia kerja profesional. Program ini diselenggarakan melalui platform digital resmi SIAPKerja [https://kemnaker.go.id].

Melalui program ini, peserta berkesempatan mengikuti magang bersertifikat di berbagai Perusahaan dengan uang saku setara Upah Minimum Provinsi (UMP). Penempatan dilakukan berdasarkan bidang keahlian peserta, sehingga pengalaman yang diperoleh lebih relevan dengan jurusan atau minat masing-masing.

Mulai hari ini pendaftaran program magang Kemnaker resmi dibuka. Apa saja syaratnya dan bagaimana cara daftarnya, berikut adalah informasi lengkapnya:

Jadwal pendaftaran dan pelaksanaan

  • Pendaftaran peserta: 7 - 12 Oktober 2025
  • Seleksi dan pengumuman hasil: 13 - 14 Oktober 2025
  • Periode magang: 15 Oktober 2025 - 15 April 2026 (selama 6 bulan)

Persyaratan peserta

  • Merupakan Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Lulusan D3, D4, atau S1 dengan masa kelulusan maksimal 1 tahun dari tanggal ijazah
  • Telah memiliki akun SIAPKerja Kemnaker

Panduan pendaftaran program Magang Kemnaker

  1. Buat akun atau login ke SIAPKerja melalui situs resmi Kemnaker: https://kemnaker.go.id
  2. Akses portal MagangHub melalui akun SIAPKerja: https://maganghub.kemnaker.go.id
  3. Lengkapi data diri serta unggah dokumen pendukung seperti ijazah, transkrip nilai, dan CV.
  4. Pilih posisi magang yang sesuai dengan bidang keahlian atau jurusan.
  5. Kirim lamaran secara online melalui sistem.

Catatan: Jadwal dapat berubah sesuai kebijakan dan pengumuman resmi dari Kemnaker. Peserta disarankan untuk rutin memantau situs SIAPKerja, serta akun MagangHub agar memperoleh informasi terbaru.

Program Magang Nasional 2025 ini menjadi peluang strategis bagi fresh graduate untuk memperoleh pengalaman kerja yang nyata di dunia industri. Dengan melibatkan lebih dari 450 perusahaan dan 1.300 posisi magang tersedia bagi peserta yang lolos seleksi. 

Seluruh proses pendaftaran gratis dan hanya dilakukan melalui kanal resmi Kemnaker. Pastikan untuk selalu mengakses situs dengan domain kemnaker.go.id agar terhindar dari tautan palsu atau penipuan. (E-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |