Netanyahu Umumkan Pembebasan Sandera Hamas, Trump Klaim Israel Setuju Tarik Pasukan

1 month ago 21
Netanyahu Umumkan Pembebasan Sandera Hamas, Trump Klaim Israel Setuju Tarik Pasukan PM Israel Benjamin Netanyahu yakin semua sandera Hamas akan segera dibebaskan dan berterima kasih pada Donald Trump atas dukungan politiknya.(White House)

PERDANA Menteri Benjamin Netanyahu menyatakan optimistis bahwa seluruh sandera yang masih ditahan Hamas di Gaza akan segera dibebaskan “dalam beberapa hari ke depan.” Ia juga menyampaikan terima kasih kepada “sahabat dekatnya,” Presiden AS Donald Trump, atas dukungan militer dan politik terhadap Israel.

Netanyahu mengatakan tekanan diplomatik dan militer yang dilakukan Israel telah memaksa Hamas untuk melepaskan para sandera. Ia menegaskan bahwa setelah tahap pertama pembebasan selesai, Israel akan melanjutkan langkah untuk melucuti senjata Hamas dan melakukan demiliterisasi Gaza. “Itu akan terjadi, entah dengan cara mudah atau cara sulit,” ujarnya.

Presiden Israel Isaac Herzog turut menyampaikan dukungannya terhadap rencana tersebut. Dalam unggahannya di platform X, Herzog berterima kasih kepada Trump atas “kepemimpinan dan kejelasan moralnya” dalam menghadirkan rencana perdamaian yang dianggap memberi harapan nyata bagi perubahan. Ia juga menegaskan dukungannya terhadap Netanyahu untuk mengambil keputusan yang diperlukan demi membebaskan semua sandera.

Penarikan Militer

Sementara itu, Trump melalui platform Truth Social mengumumkan bahwa Israel telah menyetujui “garis penarikan awal” pasukan militernya sesuai dengan peta yang disertakan dalam rencana perdamaian 20 poin yang diusulkan AS. Menurutnya, gencatan senjata akan segera berlaku setelah Hamas memberikan konfirmasi resmi.

Meski begitu, pemerintah Israel belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai detail penarikan pasukan tersebut. Tim negosiator dari Israel dan Hamas dijadwalkan bertolak ke Mesir dalam waktu dekat untuk melanjutkan pembicaraan tidak langsung mengenai implementasi rencana perdamaian dan pertukaran tahanan. (BBc/Z-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |