Para pemain timnas Mesir melakukan selebrasi usai mengalahkan timnas Djibouti di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Afrika.(AFP/ABDEL MAJID BZIOUAT)
PERSAINGAN menuju Piala Dunia 2026 zona Afrika (CAF) semakin panas setelah rangkaian pertandingan penting pada Rabu (8/10) waktu setempat.
Sejumlah hasil dari Grup A dan Grup I memperjelas arah perburuan tiket ke putaran final, dengan timnas Mesir selangkah lagi lolos Piala Dunia 2026 setelah memperkuat posisi di puncak, sementara timnas Madagaskar dan timnas Burkina Faso menjaga asa untuk terus bersaing.
Timnas Mesir tampil dominan saat melawat ke markas timnas Djibouti dengan kemenangan meyakinkan 3-0.
Ibrahim Adel membuka keunggulan cepat pada menit ke-8, sebelum Mohamed Salah menambah dua gol pada menit ke-14 dan ke-84.
Kemenangan ini semakin mengokohkan posisi The Pharaohs di puncak Grup A kualifikasi Piala Dunia 2026, sekaligus mendekatkan mereka ke tiket otomatis ke Piala Dunia 2026 dengan hanya dua laga tersisa.
Burkina Faso sukses mencuri tiga poin penting dari kandang Sierra Leone lewat kemenangan tipis 1-0. Gol tunggal Mohamed Zougrana pada menit ke-42 menjadi pembeda di laga ketat tersebut.
Hasil itu menjaga peluang The Stallions untuk menempel ketat Mesir di klasemen dan tetap berharap pada dua laga sisa untuk merebut posisi teratas.
Di Grup I, Madagaskar mencatat kemenangan penting atas Komoro dengan skor 2-1 dalam laga penuh drama. Tertinggal lebih dulu lewat gol Clement Couturier pada menit ke-11, Madagaskar bangkit pada babak kedua.
El Hadary Raheriniaina menyamakan kedudukan di menit ke-73, sebelum Rafiki Said mencetak gol penentu kemenangan pada menit ke-81.
Hasil ini mengangkat Madagaskar ke posisi kedua klasemen di bawah Ghana, sekaligus memperberat peluang Komoro untuk lolos.
Hasil-hasil ini menegaskan betapa ketatnya persaingan di zona Afrika.
Mesir kini semakin dekat untuk memastikan tiket ke Piala Dunia, sementara Madagaskar dan Burkina Faso terus berjuang menjaga asa untuk tampil di panggung terbesar sepak bola dunia.
Berdasarkan laporan CAF, berikut hasil lengkap pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Afrika pada Rabu (8/10):
- Estawatini vs Angola 2-2
- Ethiopia vs Guinea Bissau 1-0
- Libia vs Tanjung Verde 3-3
- Mauritius vs Kamerun 0-2
- Rep Afrika Tengah vs Ghana 0-5
- Chad vs Mali 0-2
- Comoros vs Madagaskar 1-2
- Djibouti vs Mesir 0-3
- Sierra Leone vs Burkina Faso 0-1
- Niger vs Congo 3-1
- Tanzania vs Zambia 0-1 (Ant/Z-1)


















































