Ilustrasi(ANTARA/FAKHRI HERMANSYAH)
GUNA mencegah keracunan yang semakin masif, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Charles Honoris mengusulkan agar dana Makan Bergizi Gratis (MBG) diberikan langsung kepada orangtua.
"Kalau saya kemarin menawarkan opsi dikembalikan ke sekolah, ya karena beberapa faktor tadi. Tetapi, opsi kedua adalah opsi memberikan kepada orangtuanya secara langsung," ungkapnya dilansir dari keterangan resmi, Rabu (24/9).
Lebih lanjut, menurutnya pemberian dana MBG kepada orangtua akan bernilai efektif untuk meningkatkan kualitas implementasi program tersebut, karena orangtua menginginkan segala yang terbaik bagi anak, termasuk yang berkenaan dengan gizi.
"Saya punya keyakinan bahwa orangtua murid pasti ingin yang terbaik bagi anak-anaknya. Ya enggak mungkin juga mereka tidak menyediakan makanan yang memiliki gizi yang baik, yang disukai oleh anaknya, sehingga ini adalah opsi yang bisa segera dipertimbangkan," ujar dia.
Ia berpandangan langkah itu juga bermanfaat untuk mempercepat serapan anggaran MBG.
"Apalagi, kalau Badan Gizi Nasional (BGN) salah satu targetnya adalah untuk mengejar serapan. Kalau kita lihat per bulan Agustus, serapan anggaran di BGN kan baru 18,6 persen, sehingga 3,5 bulan waktu yang menurut saya tidak cukup untuk bisa menghabiskan 82 persen," pungkasnya. (H-2)


















































