Artis Onadio Leonardo atau Onad (tengah) berjalan usai menjalani pemeriksaan kesehatan di Mapolres Metro Jakarta Barat, Jakarta, Minggu (2/11/2025).(ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)
ARTIS Leonardo Arya atau yang dikenal dengan nama Onadio “Onad” Leonardo mengaku menyesal terkait kasus penyalahgunaan narkoba. Hal itu disampaikan Onad saat diperiksa dalam kasus narkoba yang menjeratnya.
"Menyesal, pasti ada penyesalan. Onad menyampaikan itu ke penyidik," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Barat AKP Wisnu Wirawan dikutip Antara, Minggu (2/11).
Wisnu menjelaskan, selama menjalani pemeriksaan oleh penyidik Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat sejak penangkapannya pada Kamis (30/10), Onad terlihat banyak menunduk,
"Yang saya lihat kemarin selintas, yang pasti sedih, dia nunduk," ujar Wisnu.
Saat ini, status Onad masih dikategorikan sebagai korban penyalahgunaan narkoba. Polisi masih mendalami sejak kapan ia mulai menggunakan barang terlarang tersebut.
"Kalau untuk sejak kapannya, saya belum dapat informasi lebih lanjut. Karena sudah saya tanyakan kepada penyidiknya, belum ada jawaban. Jadi, sementara masih kami periksa," kata Wisnu.
Sebelumnya, Onad ditangkap bersama istrinya, Beby Prisillia, di sebuah perumahan di kawasan Rempoa, Ciputat Timur, Tangerang Selatan, pada Kamis (30/10). Dalam penangkapan itu, polisi menemukan barang bukti narkoba jenis ganja.
Di lokasi, polisi menemukan satu lembar papir, satu plastik klip kecil berisi batang ganja, satu boks kecil, dan tiga ponsel. (Ant/P-4)


















































