Petenis AS Emma Navarro(AFP/PEDRO PARDO)
LANGKAH Iga Swiatek di Tiongkok Terbuka 2025 terhenti secara mengejutkan. Petenis nomor dua dunia asal Polandia itu tumbang dari Emma Navarro dengan skor 4-6, 6-4, dan 0-6, Rabu (1/10).
Navarro, unggulan ke-17 dunia berusia 24 tahun, tampil luar biasa di set penentuan untuk memastikan tempat di perempat final. Ia akan berhadapan dengan pemenang laga antara rekan senegaranya Jessica Pegula atau petenis Ukraina Marta Kostyuk.
“Saya memang harus banyak menyesuaikan permainan setelah dua pertemuan sebelumnya,” ujar Navarro dikutip dari AFP.
“Saya ingin bermain tenang, stabil, dan fokus. Itu yang berhasil saya lakukan, jadi saya senang dengan hasil pertandingan malam ini.”
Swiatek sudah kesulitan sejak awal. Meski berhasil menyelamatkan empat break point di gim pertama, ia terus dihantui kesalahan pukulan pada set pembuka.
Juara enam kali Grand Slam itu bangkit di set kedua dengan enam ace, tetapi kehilangan kendali pada set penentuan hingga kalah telak 0-6.
Navarro menilai kemenangannya baru awal dari perjalanan panjang.
“Saya merasa baik, tapi masih banyak yang perlu ditingkatkan. Ada banyak hal untuk dikerjakan, namun malam ini saya akan menikmatinya sebelum kembali fokus esok hari,” ucapnya.
Swiatek datang ke Beijing dengan modal gelar juara di Seoul, trofi ke-25 sepanjang kariernya. Di putaran awal, ia menyingkirkan wildcard Yuan Yue dan melaju ke babak 16 besar setelah Camila Osorio mundur karena cedera.
Kejutan juga hadir dari petenis Inggris Sonay Kartal. Peringkat 81 dunia itu menumbangkan unggulan kelima, Mirra Andreeva, dengan skor ketat 7-5, 2-6, dan 7-5. Itu menjadi kemenangan pertama Kartal atas lawan yang berada di jajaran 10 besar dunia.
Kartal akan menghadapi Linda Noskova (peringkat 27 dunia) asal Ceko di perempat final, yang sekaligus menjadi debutnya di turnamen level 1000. (Z-1)


















































