Atletico Madrid vs Sevilla, Los Rojiblancos Menang Telak

5 hours ago 2
Atletico Madrid vs Sevilla, Los Rojiblancos Menang Telak Para pemain Atletico Madrid melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Sevilla di laga La Liga.(AFP/JAVIER SORIANO)

ATLETICO Madrid menang telak 3-0 saat menjamu Sevilla di laga La liga, Sabtu (1/11) malam WIB.

Dalam laga di Stadion Metropolitano, Atletico Madrid langsung tampil menggebrak sejak awal laga. Los Rojiblancos berpeluang memecah kebuntuan di menit 37 namun upaya Nico Gonzalez masih membentur tiang gawang.

Tidak ada gol yang tercipta di babak pertama sehingga laga antara Atletico Madrid dan Sevilla tetap imbang hingga jeda.

Di babak kedua, Atletico Madrid tetap tampil agresif. Hasilnya, Los Rojiblancos memecahkan kebuntuan di menit 64 lewat eksekusi penalti Julian Alvarez.

Wasit memberikan hadiah penalti untuk Atletico Madrid usai VAR mengonfirmasi pelanggaran yang dilakukan Tanguy Nianzou terhadap Jose Gimenez di kotak terlarang.

Atletico Madrid menggandakan keunggulan mereka di menit 77 lewat aksi Thiago Almada memanfaatkan assist dari Giuliano Simeone.

Di penghujung laga, tepatnya di menit 90, Atletico mencetak gol ketiga mereka lewat aksi Antoine Griezmann usai menerima umpan Almada.

Skor 3-0 untuk kemenangan Atletico Madrid atas Sevilla bertahan hingga laga usai.

Berkat kemenangan ini, Atletico Madrid menduduki peringkat keempat klasemen La Liga dengan torehan 22 poin dari 11 laga.

Adapun Sevilla menduduki peringkat 11 dengan raihan 13 poin dari 11 laga. (football-espana/Z-1)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |