
APLIKASI berkirim pesan dan panggilan instan, Whatsapp menghadirkan pembaruan baru pada layanannya yakni pada chat, panggilan, dan saluran. Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan pengalaman pengguna dalam menggunakan fitur Whatsapp baik saat berkirim pesan maupun melakukan panggilan.
Melansir dari situs Antara, Jumat (11/4), dalam keterangan resmi, Whatsapp mengumumkan sejumlah fitur baru. Berikut beberapa fitur baru yang dihadirkan Whatsapp pada chat, panggilan, dan saluran.
Pembaruan pada Chat
1. Anggota yang sedang onlineUntuk mengetahui siapa saja yang sedang online secara real time di grup Whatsapp, kamu bisa mengeceknya secara langsung di grup Whatsapp. Ini merupakan pembaruan baru pada chat di Whatsapp yaitu fitur penanda online dalam chat grup.
2. Notifikasi untuk GrupSelain itu, ada pula fitur notifikasi sorotan di grup untuk memprioritaskan notifikasi chat grup. Para pengguna bisa memanfaatkan pengaturan 'Beri notifikasi untuk' kemudian pilih 'Sorotan' untuk membatasi notifikasi dari @penyebutan, balasan, dan pesan dari kontak tersimpan atau kamu juga bisa memilih 'Semua' untuk menerima semua notifikasi.
3. Membuat Acara di Percakapan Individual Kini kamu tidak hanya bisa membuat acara di grup, melainkan juga membuat acara di dalam percakapan individual. Selain itu, Whatsapp juga memungkinkan untuk mengonfirmasi kehadiran menjadi 'mungkin', dan mengundang satu tamu tambahan.
Kamu juga bisa menambahkan tanggal dan waktu berakhir untuk acara yang berdurasi lebih lama, hingga menyematkan acara di chat. Tak hanya itu, para pengguna juga bisa dengan cepat melihat reaksi pengguna lain, kemudian mengetuk pilihan reaksi yang ingin dikirim.
Pembaruan pada Panggilan
Salah satu pembaruan pada panggilan ialah ketika kamu melakukan panggilan telepon individual, kamu bisa langsung menambahkan peserta baru dari utas percakapan.
Selain itu, ada peningkatan dukungan teknologi untuk panggilan video lebih stabil dan berkualitas. Sistem koneksi Whatsapp yang telah dioptimalkan akan secara otomatis memilih jalur terbaik guna mengurangi gangguan yang membuat video terputus atau membeku ketika untuk melakukan panggilan video.
Lalu, Whatsapp juga menghadirkan pendeteksi bandwidth yang lebih canggih, sehingga memungkinkan video ditingkatkan ke kualitas HD lebih cepat.
Pembaruan pada Saluran
Sementara itu, pada pembaruan di Saluran, memungkinkan administrator Saluran untuk langsung merekam dan membagikan video pendek yang berdurasi 60 detik atau kurang, kepada para pengikut.
Tak hanya itu, meski kamu sedang sibuk dan tidak bisa mendengarkan info pesan suara saluran, tak perlu khawatir karena kini pengguna Whatsapp bisa mendapatkan rangkuman tertulis dari info pesan suara saluran tersebut. Selain itu, pengguna juga membagikan kode QR unik yang langsung mengarahkan ke saluran. (H-3)