
BOS Red Bull Christian Horner menepis isu kepindahan pembalap Formula 1 Max Verstappen ke Aston Martin dan mengatakan pembalap Belanda itu senang bersama dengan timnya.
Verstappen, sebelumnya, dikabarkan menerima tawaran menggiurkan dengan nilai 1 miliar pound sterling untuk hengkang ke Aston Martin dan mengakhiri kontraknya dengan Red Bull, yang seharusnya berakhir pada 2028..
"Aku rasa Max sangat senang dengan segala komposisi mobil yang ada saat ini. Dia tumbuh di tim ini, dia mempunyai hubungan yang sangat bagus dengan tim, dengan mekanik, dengan teknisi, dan dengan semua yang bekerja untuk tim ini," kata Horner dikutip dari Formula 1, Senin (24/2).
"Kami berusaha untuk menyediakan mobil yang kompetitif dan terus memberinya landasan untuk dapat mencapai hasil yang telah dicapainya selama hampir sepuluh tahun terakhir," imbuhnya.
Isu kepindahan jawara dunia empat kali beruntun tersebut tidak dapat dipisahkan dari rumor bahwa Verstappen menginginkan sejumlah perubahan usai Red Bull dinilai kurang bisa bersaing di musim lalu menghadapi kompetitor mereka.
Horner enggan menjawab mengenai kondisi finansial tim lain yang nekat memberikan jumlah uang yang lebih besar dari kontrak antara Verstappen dengan tim berlogo banteng kembar tersebut.
"Saya tidak bisa mengomentari keuangan tim lain, tetapi Red Bull berada pada posisi yang relatif baik, menurut saya, dibandingkan dengan tim lain di jalur pit," ujar Horner.
Saat ini, Verstappen tengah bersiap untuk terus membawa ambisinya mengejar gelar juara dunia kelima secara berturut-turut sekaligus membawanya bersanding dengan nama-nama pembalap legendaris peraih lima gelar juara dunia, yakni Juan Manuel Fangio, Michael Schumacher, dan Lewis Hamilton.
Sementara itu, Red Bull berambisi untuk menjadi tim konstruktor terbaik usai dijegal McLaren pada musim lalu. (Ant/Z-1)