
DALAM era digital yang semakin maju, kecerdasan buatan (AI) memainkan peran penting dalam berbagai industri, termasuk sektor pendidikan dan properti. Salah satu inovasi terbaru di bidang ini adalah iBlooming, platform pembelajaran berbasis AI dari Hong Kong yang dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang dipersonalisasi dan efektif.
Dengan berbagai fitur unggulan, iBlooming menjadi solusi revolusioner bagi mereka yang ingin mengembangkan keterampilan dan pengetahuan secara optimal. Kini, iBlooming memperkuat kiprahnya melalui kerja sama dengan Central Group, pengembang properti terkemuka asal Batam, dalam menghadirkan edukasi properti berbasis AI.
Apa Itu iBlooming?
iBlooming adalah platform edukasi berbasis AI yang menawarkan pengalaman belajar yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.
Platform ini tidak hanya membantu individu meningkatkan keterampilan mereka, tetapi juga memberikan wawasan mendalam tentang karakter dan potensi mereka melalui teknologi kecerdasan buatan.
Kolaborasi iBlooming dengan Central Group
Pada ajang BCA Expo 2025, Central Group menandatangani kerja sama dengan iBlooming untuk meluncurkan iLearn Property, sebuah kanal edukasi properti berbasis AI yang juga menjadi bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) Yayasan Central Berbagi.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan literasi properti dan membuka lebih banyak peluang bagi masyarakat luas untuk memahami investasi real estat.
Kolaborasi ini melibatkan tujuh pakar properti terkemuka, termasuk Iwan Sunito, Indra Utama, Agung Wirajaya, Dance Aquarianto, Andy K. Natanael, Subkhan, dan Thomas Go. Mereka akan berbagi wawasan dalam berbagai topik, mulai dari tren real estat, karir, hingga investasi properti.
"Kami memperkuat komitmen dalam mendukung pendidikan di Indonesia dengan meluncurkan platform edukasi khusus properti bersama dengan iBlooming. Melalui inisiatif ini, program CSR kami akan membiayai ribuan subscription, sehingga memungkinkan mahasiswa dan individu yang belum memiliki kesempatan untuk bisa mengakses ilmu properti berkualitas dari para ahli industri," terang CEO Central Group, Princip Muljadi, belum lama ini.
Sebagai bagian dari program CSR, Central Group mensponsori ribuan subscription iLearn Property, memungkinkan mahasiswa dan individu yang belum memiliki kesempatan untuk mengakses edukasi properti berkualitas dengan biaya langganan hanya US$1 per bulan dari harga normal US$2 per bulan. Kanal ini juga akan tersedia dalam berbagai bahasa sehingga dapat diakses oleh siapa saja secara global.
"iLearn Property akan tersedia mulai 11 April mendatang. Dengan memanfaatkan platform iBlooming, kami berharap dapat meningkatkan literasi properti dan membuka lebih banyak peluang bagi generasi muda untuk berkembang di industri ini. Bagi masyarakat awam, kami berharap kanal ini dapat sangat membantu mereka memahami investasi properti, faktor yang mempengaruhi naik-turunnya harga, serta mengetahui lokasi yang prospek untuk membeli properti," katanya.
Keunggulan iBlooming dalam Pembelajaran Berbasis AI
-
Pembelajaran yang Dipersonalisasi
Dengan menggunakan algoritma AI, iBlooming dapat menyesuaikan konten dan metode pembelajaran berdasarkan gaya belajar, minat, dan tingkat pemahaman pengguna. Hal ini memastikan setiap pengguna mendapatkan pengalaman belajar yang lebih efektif dan efisien.
-
Profiling Karakter Berbasis AI
Salah satu fitur unik iBlooming adalah kemampuannya dalam menganalisis profil karakter pengguna. Dengan data yang dikumpulkan, platform ini dapat memberikan rekomendasi spesifik terkait bidang yang sesuai dengan kepribadian dan minat pengguna.
-
Kolaborasi dengan Pakar Industri
iBlooming bekerja sama dengan berbagai profesional di berbagai sektor untuk menyediakan konten berkualitas tinggi. Kerja sama dengan Central Group dan pakar real estat dalam iLearn Property adalah salah satu bukti nyata kontribusi iBlooming dalam dunia properti.
-
Partisipasi dalam Pameran Internasional
Keunggulan iBlooming juga terlihat dari keikutsertaannya dalam berbagai ajang global. iBlooming terpilih untuk mewakili Paviliun Hong Kong dalam International Smart City Expo di Jakarta, membuktikan reputasi dan keandalan platform ini dalam mendukung transformasi digital dalam dunia pendidikan dan properti.
Selain kerja sama edukasi dengan iBlooming, Central Group juga menawarkan promo spesial selama BCA Expo 2025untuk proyek unggulannya, yaitu Serenity Central City dan Central Hills di Batam. Konsumen yang membeli unit di proyek ini berhak mendapatkan berbagai keuntungan, seperti pre-operating income, garansi sewa 3 tahun, buyback guarantee, dan diskon harga hingga Rp100 juta.
Selain itu, setiap pembelian unit di Serenity Central City juga mendapatkan personal character profiling report senilai Rp250 ribu secara gratis. Untuk konsumen Central Hills, tersedia hadiah berupa paket tur Jakarta-Batam-Singapura 3 hari 2 malam senilai Rp6 juta serta hadiah langsung cincin berlian dari Adele Jewelry.
"Dalam pameran selama empat hari ini, kami optimistis menargetkan transaksi sebesar Rp20 miliar. Mengingat bagaimana prospek Batam saat ini, maka kami ingin memberikan kesempatan bagi konsumen untuk memiliki properti berkualitas dengan nilai investasi yang terus berkembang," ujar Princip Muljadi. (Z-10)