Tawarkan Hunian Berkonsep Tropical Haven in Bintaro

6 hours ago 1
Tawarkan Hunian Berkonsep Tropical Haven in Bintaro Ilustrasi(Dok CitraGarden Bintaro)

Dalbergia, inovasi terbaru dari CitraGarden Bintaro dalam pengembangan produk hunian modern yang dirancang untuk menjawab kebutuhan hidup masa kini. Mengusung kampanye “The Final Piece”, peluncuran ini sekaligus menjadi momen penting yang menandai penyempurnaan dari keseluruhan pengembangan CitraGarden Bintaro secara menyeluruh. 

Sebagai kawasan hunian yang dikenal dengan konsep Tropical Haven in Bintaro, hunian ini menawarkan lingkungan yang asri dan nyaman dengan nuansa tropis yang menyegarkan. 

Dengan penataan ruang yang efisien dan konsep compact house, setiap unit Dalbergia didesain untuk memberikan kenyamanan maksimal. Salah satu ciri khasnya adalah area open space di lantai satu yang memberikan kesan lega dan fleksibel untuk berbagai aktivitas keluarga.

Dalam peluncuran kali ini, CitraGarden Bintaro memperkenalkan dua tipe rumah baru, yaitu tipe Senna (5x12 m) dengan 3 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi dan tipe Serissa (6x12 m) dengan 3 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi. Sementara tipe Magnolia (7x12 m) dengan 4 Kamar Tidur, 3 Kamar Mandi kembali dihadirkan dengan jumlah unit terbatas, menjawab tingginya permintaan terhadap tipe ini.

“Dalbergia kami rancang sebagai keberlanjutan dari pengembangan CitraGarden Bintaro dengan pemandangan taman dan pond view langsung dari depan rumah. Lokasi strategis yang memberikan kemudahan mobilitas. Hanya berjarak 5 menit dari Stasiun KRL Jurangmangu, 10 menit dari Tol Jakarta-Serpong, serta 20 menit dari kawasan Pondok Indah, kawasan ini juga dikelilingi oleh pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah, dan universitas ternama. Dalam waktu dekat, akses tambahan penghubung antara Jalan Merpati Raya dan Jalan Aria Putra juga akan segera dibuka sehingga dapat memperkuat konektivitas pada kawasan ini,” ujar General Manager Proyek CitraGarden Bintaro, Dicky Rampengan dilansir dari keterangan resmi, Senin (19/5). 

Setiap unit juga terhubung langsung dengan beragam fasilitas eksklusif yang menjadi identitas kawasan ini, mulai dari club house, kolam renang, gym, kids playground, hingga lapangan basket dan tenis sehingga mendukung gaya hidup aktif dan sehat para penghuni.

“Dalbergia menjadi bukti bahwa inovasi tidak berhenti meski 75% dari luas proyek sudah terbangun hunian, kawasan komersial, infrastruktur dan fasilitas. Melalui fase ini, kamihadirkan konsep hunian yang lebih matang, baik dari sisi desain, lingkungan, maupun segmentasi pasar. Kami percaya, momen ini akan menjadi highlight tersendiri dalam perjalanan CitraGarden Bintaro,” ujar General Manager Sales dan Marketing CitraGarden Bintaro, Michael Ade Suwanto. 

Kesuksesan tiga cluster sebelumnya yaitu Alstonia, Bischofia, dan Calamus yang terjual habis lebih dari 1.000 unit hanya dalam waktu 1,5 tahun, menjadi bukti nyata tingginya animo pasar untuk menjadi bagian sebagai penghuni CitraGarden Bintaro. 

Peluncuran Dalbergia menjadi kesempatan emas bagi konsumen untuk memiliki rumah di kawasan CitraGarden Bintaro dengan berbagai fleksibilitas pembayaran yang sangat memudahkan konsumen, baik melalui skema perbankan maupun cicilan bertahap. (H-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |