Seniman Indonesia Tampil dalam Serial Internasional

1 day ago 2
Seniman Indonesia Tampil dalam Serial Internasional Seniman Indonesia di layar Internasional(MI/Bagaskara Aprilianto Hartono Putra )

KEDUTAAN Besar Australia bekerja sama dengan ABC Australia resmi meluncurkan serial televisi terbaru yang menyoroti seni dan desain Indonesia di Salihara Arts Center, Pasar Minggu, Kamis (17/4). Acara ini menjadi momentum penting dalam upaya mempromosikan budaya lokal ke kancah global melalui medium visual yang kuat.

Serial tersebut menghadirkan beragam karya seniman Indonesia dan bertujuan memperkenalkan kekayaan warisan budaya Nusantara kepada audiens internasional. Lebih dari sekadar tontonan, program ini diharapkan mampu memantik diskusi seputar pelestarian budaya tradisional dalam era modern.

Profesor arsitektur dari University of Technology Sydney sekaligus pembawa acara serial ini, Anthony Burke, mengungkapkan kekagumannya terhadap para seniman Indonesia.

“Karya mereka sangat inspiratif dan sarat kreativitas. Ini membuktikan bahwa seni Indonesia layak mendapatkan panggung global,” ujarnya.

Sementara itu, Kuasa Usaha Australia untuk Indonesia, Gita Kamath, menekankan pentingnya peran industri kreatif dalam mempererat hubungan antarbangsa. “Industri ini adalah jembatan yang menembus batas bahasa dan budaya. Melalui seni, kita membangun empati dan pengalaman bersama,” tutur Kamath dalam sambutannya.

Peluncuran serial ini turut diramaikan oleh kehadiran seniman kenamaan Indonesia seperti Eko Nugroho, Dyah Retno Fitriani, dan Josephine "Obin" Komara, yang juga tampil dalam salah satu episode serial tersebut.

Lebih dari sekadar ajang apresiasi seni, serial televisi ini hadir sebagai medium diplomasi budaya—menjadi ruang temu yang menghubungkan perspektif, merajut pengertian, dan membuka peluang kolaborasi lintas negara melalui bahasa universal: seni. (Z-10)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |