
BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Jawa Barat menyampaikan prakiraan cuaca yang akan terjadi pada Sabtu, 8 Maret 2025.
Menurut BMKG, seluruh wilayah di Jawa Barat akan diguyur hujan dengan intensitas lebat. Bahkan akan disertai dengan petir dan angin kencang.
"Waspada potensi hujan sedang hingga lebat atau sangat lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang di sebagian wilayah Jawa Barat," tulis BMKG Jawa Barat dalam keterangannya.
Jawa Barat sendiri memiliki 27 wilayah kota dan kabupaten. Dari 27 wilayah tersebut 26 diantaranya berpotensi cuaca ekstrem atau hujan yang disertai dengan petir.
Berikut Prakiraan Cuaca Jawa Barat Sabtu, 8 Maret 2025
- Kabupaten Bogor: Hujan Petir
- Kota Bogor: Hujan Petir
- Kota Depok: Hujan Petir
- Kabupaten Bekasi: Hujan Petir
- Kota Bekasi: Hujan Petir
- Kabupaten Sukabumi: Hujan Petir
- Kota Sukabumi: Hujan Petir
- Kabupaten Karawang: Hujan Petir
- Kabupaten Cianjur: Hujan Petir
- Kabupaten Bandung: Hujan Petir
- Kota Bandung: Hujan Petir
- Kabupaten Bandung Barat: Hujan Petir
- Kota Cimahi: Hujan Petir
- Kabupaten Purwakarta: Hujan Petir
- Kabupaten Subang: Hujan Petir
- Kabupaten Garut: Hujan Petir
- Kabupaten Tasikmalaya: Hujan Petir
- Kota Tasikmalaya: Hujan Petir
- Kabupaten Cirebon: Hujan Petir
- Kota Cirebon: Hujan Sedang
- Kabupaten Indramayu: Hujan Petir
- Kabupaten Majalengka: Hujan Petir
- Kabupaten Kuningan: Hujan Petir
- Kabupaten Sumedang: Hujan Petir
- Kabupaten Ciamis: Hujan Petir
- Kota Banjar: Hujan Petir
- Kabupaten Pangandaran: Hujan Petir
Hujan petir yang akan terjadi di 26 wilayah Jawa Barat ini diperkirakan berlangsung pada siang hingga sore hari.
Dalam keterangannya, menurut BMKG Jawa Barat cuaca ekstrem tersebut terjadi sekira pukul 13.00 sampai 19.00 WIB. (Z-4)