Pemerataan Infrastruktur dan Keamanan Siber Jadi Tantangan Kemajuan Teknologi Digital

2 weeks ago 17
Pemerataan Infrastruktur dan Keamanan Siber Jadi Tantangan Kemajuan Teknologi Digital Ilustrasi(freepik.com)

PERKEMBANGAN digital yang terus meningkat membuat peran perusahaan teknologi informasi dan komunikasi/ICT semakin krusial dalam mendukung bisnis di Indonesia. 

Pemanfaatan teknologi yang tepat tidak hanya membantu perusahaan beroperasi lebih efisien, tetapi juga membuka peluang baru untuk berkembang di era digital yang semakin kompetitif.

Menyikapi itu, SatuNet sebagai perusahaan penyedia solusi teknologi informasi dan komunikasi di Indonesia, membantu perusahaan beradaptasi dengan perkembangan teknologi tersebut.

Didirikan dengan visi menjadi penyedia layanan teknologi informasi terkemuka di Indonesia, SatuNet menawarkan solusi membantu perusahaan menghadapi tantangan teknologi mulai dari infrastruktur yang belum merata hingga kebutuhan keamanan siber yang kuat.

"Kami hadir menyediakan layanan ICT yang terintegrasi, sehingga perusahaan dapat lebih fokus pada operasional bisnis mereka," ujar Donnie Firmayandi, Chief Commercial Officer (CCO) SatuNet di sela acara Synergy Resto Afteroon Tea di Jakarta.

Sebagai penyedia solusi ICT, SatuNet menawarkan berbagai layanan, mulai dari konektivitas internet, konsultasi IT, outsourcing, hingga manajemen infrastruktur seperti LAN, WAN, WiFi, dan CCTV. 

Selain itu, teknologi satelit orbit rendah (low earth orbit/LEO) juga mulai dimanfaatkan untuk menghadirkan akses internet dengan latensi lebih rendah, terutama bagi perusahaan yang membutuhkan konektivitas tanpa gangguan.  

Menurut dia, kebutuhan solusi ICT yang terintegrasi terus meningkat seiring dengan percepatan digitalisasi di berbagai sektor. 

"Banyak perusahaan yang kini memahami investasi di bidang teknologi bukan lagi pilihan, tetapi kebutuhan. Dengan layanan tepat, mereka bisa lebih fokus pada pengembangan bisnis tanpa harus terbebani oleh kompleksitas pengelolaan teknologi," ujarnya.

Meski peluang industri ICT di Indonesia masih terbuka luas, ada beberapa tantangan yang perlu diatasi. Salah satunya adalah pemerataan infrastruktur digital di berbagai daerah dan peningkatan kesadaran atas pentingnya keamanan siber. 

"Keamanan data masih jadi isu utama bagi banyak perusahaan. Maka itu, solusi yang kami tawarkan juga mencakup perlindungan sistem dan jaringan, agar bisnis dapat berjalan dengan aman dan efisien," tambahnya.  

Dia menjabarkan keunggulan SatuNet terletak pada kemampuan menghadirkan solusi ICT yang menyeluruh. Dengan satu layanan mencakup berbagai kebutuhan IT, perusahaan bisa lebih fokus menjalankan bisnisnya tanpa terbebani kompleksitas pengelolaan teknologi. 

"Hal ini menjadi salah satu alasan kami terus berkembang dan dipercaya berbagai industri, dari perbankan, transportasi, hingga sektor energi dan konstruksi," terangnya. (H-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |