Kalah Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions, PSG tak Gentar

5 hours ago 3
Kalah Jelang Lawan Arsenal di Liga Champions, PSG tak Gentar Ilustrasi(Instagram/PSG)

Pelatih Paris Saint-Germain (PSG) Luis Enrique mengaku tak khawatir timnya menelan kekalahan jelang laga semifinal Liga Champions melawan Arsenal. Enrique yakin hasil minor yang didapat timnya tidak akan berdampak serius.

Les Parisiens untuk pertama kalinya menelan kekalahan musim ini pada pekan ke-31 Ligue 1 ketika melawan Nice di Parc des Princes, Sabtu (26/4) dini hari WIB. Kekalahan itu terjadi beberapa hari jelang kunjungan ke markas Arsenal yang akan berlangsung tengah pekan depan.

"Performa kami sangat bagus, tetapi hasilnya tidak mencerminkan hal itu. Begitulah sepak bola terkadang dan Anda harus menerima hasilnya saat Anda tidak memanfaatkan peluang," kata Enrique dikutip laman resmi klub.

"Saya tidak menganggap hasil ini adil, tetapi sekarang kami harus fokus pada pemulihan dan mengalihkan perhatian ke pertandingan berikutnya di London. Kami akan siap, tentu saja," imbuhnya.

PSG berambisi menjadi tim pertama yang menyelesaikan musim Liga Prancis tanpa kalah satu pertandingan pun. Namun, catatan apik skuad asuhan Luis Enrique akhirnya dihentikan Nice dengan kekalahan 1-3.

Pasukan Enrique sepanjang laga mendominasi dengan penguasaan bola 76% dan lebih dari 30 tembakan ke gawang. Namun, mereka hanya mampu mencetak satu gol.

Sebelum ini, PSG mencatatkan rekor tidak terkalahkan dalam 30 pertandingan Ligue 1. Mereka juga tidak pernah kalah dalam 41 pertandingan terakhir melawan tim Prancis sejak melawan Toulouse pada 12 Mei tahun lalu.

Meski sudah mengamankan gelar Ligue 1 keempat berturut-turut sejak awal bulan ini, PSG gagal menyamai rekor rekor tak terkalahkan terlama yang masih dipegang oleh Nantes dengan 32 pertandingan ketika meraih gelar Ligue 1 pada musim 1994/1995.

Di Liga Champions, laga semifinal Arsenal vs PSG akan tersaji pada Rabu, 30 April 2025, pukul 03.00 WIB. (Ant/E-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |