
JABARANO Coffee resmi membuka cabang kedelapannya, Jabarano Coffee–Suling 8.0 Lengkong, berlokasi di Jl Lengkong Besar No 58, Kota Bandung.
Tak hanya menyajikan kopi khas Jawa Barat berkualitas, outlet ini dirancang sebagai ruang nyaman untuk berbagai aktivitas. Dari makan bersama, pertemuan komunitas, hingga meeting dan acara spesial.
Buka setiap hari pukul 06.00–01.00, Jabarano Coffee-Suling 8.0 Lengkong menghadirkan pengalaman ngopi yang nyaman dan eksklusif dengan berbagai fasilitas unggulan.
Tersedia meeting room, WiFi, stop kontak, mushala luas dan nyaman, serta pilihan area indoor dan outdoor. Untuk menambah suasana inspiratif, tersedia juga reading corner dengan koleksi buku fiksi, non-fiksi, hingga referensi bisnis dan desain yang bebas dibaca oleh pengunjung di lokasi.
Selaras dengan semangat “Creativity of West Java”, Jabarano Coffee –
Suling 8.0 Lengkong, seperti cabang-cabang sebelumnya (Javan Surili 1.0, Javan Leopard 2.0 Braga, Kuda Lumping 3.0 Laswi, Angklung 4.0 Dago, Butterfly 5.0 Pasteur, dan Javan Surili 6.0 Ubud), hadir sebagai ruang kreasi bagi para pelaku kreatif.
Cabang ini berkolaborasi dengan Arif Wahyudi, Erin Dwia, LeBoYe,
Richi Pamungkas, Ruparasa Deli, dan Dessar Yuartha. Karya mereka menghiasi berbagai sudut outlet, menciptakan nuansa layaknya galeri seni yang hidup.
Jabarano Coffee–Suling 8.0 Lengkong hadir untuk mempererat koneksi antar komunitas lokal dan mendukung berbagai aktivitas produktif. Mulai dari bekerja, berdiskusi, hingga berkumpul bersama.
Dengan perpaduan kenyamanan dan estetika, cabang terbaru ini menawarkan suasana ideal untuk menemukan inspirasi, menciptakan ide baru, dan menikmati kopi berkualitas di setiap momen.
“Pembukaan Jabarano Coffee–Suling 8.0 Lengkong bukan hanya tentang membuka cabang baru di Bandung, tapi juga menjadi bagian dari perjalanan besar Jabarano yang semakin meluas,” ujar Arnold Dharmmadhyaksa, CEO Jabarano Coffee.
“Setelah kami hadir di Seoul (Korea Selatan) dan membuka Jabarano Coffee Corner di Copenhagen (Denmark), kini kami bersiap menyambut tonggak penting berikutnya: pembukaan cabang di Madinah (Arab Saudi)," tambahnya.
Lengkong menjadi simbol komitmen untuk terus tumbuh dan relevan di kota sendiri, sambil membawa semangat dan cita rasa khas Jawa Barat ke panggung global.