
ALEPH, jaringan global pakar digital yang berinovasi di persimpangan media dan pembayaran, mengumumkan kemitraan penjualan global dengan Spotify, layanan streaming audio berlangganan terpopuler di dunia. Kemitraan ini menjadikan Aleph sebagai mitra eksklusif penjualan iklan Spotify di lebih dari 80 negara serta memberikan akses ke lebih dari 20.000 pengiklan.
"Spotify Advertising telah memodernisasi teknologi iklannya, memperkuat kemitraan serta memperdalam keahlian sumber daya manusianya untuk mempermudah pengiklan dalam membeli, membuat, mengukur, dan mendapatkan hasil yang jelas di platform iklan Spotify. Upaya Spotify ini mencerminkan lompatan besar dalam hal pembelian otomatis dan inovasi kreatif untuk platform iklan, serta industri audio digital yang lebih luas," papar APAC Managing Director Aleph Pieter-Jan de Kroon, dalam keterangannya, Kamis (22/5).
Secara khusus, Spotify terus berinovasi dengan platform layanan mandiri, Spotify Ads Manager, dengan kemampuan penargetan yang lebih canggih, solusi baru pengukuran 1P & 3P, dan tujuan berbasis hasil yang baru untuk membantu pengiklan dari skala kecil hingga besar, menciptakan, mengoptimalkan, dan mengukur kampanye mereka di Spotify, termasuk Spotify Pixel, kustomisasi audiens, kemitraan utama pihak ketiga, dan pemasangan aplikasi bagi pengguna baru.
Aleph telah bermitra dengan Spotify sejak 2013, dengan hanya menjangkau empat negara. Kemitraan yang baru ditandatangani ini memperluas jejak Aleph di lebih dari 80 negara.
Kemitraan ini akan membawa rangkaian layanan komprehensif Aleph, termasuk penjualan media lokal, solusi pembayaran, dukungan kreatif, dan otomasi berbasis performa untuk memonetisasi inventaris iklan Spotify secara efektif dan menghubungkan brand dengan pengiklan, merampingkan serta meningkatkan skala solusi iklan Spotify di lebih dari 80 negara, termasuk Indonesia, Korea Selatan, Thailand, dan Vietnam.
"Kerja sama ini memungkinkan Tim Aleph memiliki akses ke Spotify Ads Manager untuk memandu para pengiklan dan agensi memaksimalkan potensi format iklan serta kemampuan penargetan di platform ini. Dengan demikian, pengiklan dapat menjangkau pendengar di momen-momen penting, seperti saat berolahraga, waktu fokus bekerja, dan perjalanan pulang-pergi, untuk memberikan peluang unik bagi pengiklan dan brand dalam terhubung dengan target audiens dengan tingkat engagement tinggi, dan membantu mencapai tujuan pemasaran mereka," urai Pieter.
Keuntungan utama bagi pengiklan menggunakan Spotify Ads Manager melalui Aleph, ujarnya, seperti akses ke format iklan Spotify, pembelian berbasis tujuan, dan biaya lebih rendah.
"Kami sangat senang dapat bermitra dengan Spotify dalam skala global. Komitmen bersama kami terhadap inovasi dan memberikan nilai luar biasa bagi pengiklan, menjadikan ini sebagai kemitraan yang alami," tutup Pieter. (Put/E-1)