Sepekan Jelang Puasa, Harga Daging Sapi di Cianjur Naik  

2 weeks ago 26
Sepekan Jelang Puasa, Harga Daging Sapi di Cianjur Naik   Pedagang daging sapi di Pasar Muka Cianjur sedang melayani pembeli. Saat ini harganya di kisaran Rp140 ribu per kg.(MI/Benny Bastiandy)

HARGA daging sapi di Pasar Muka Cianjur, Jawa Barat, terpantau mulai naik menjelang Ramadan 1446 Hijriah. Semula harga komoditas tersebut di kisaran Rp125 ribu per kg, kini naik menjadi Rp140 ribu per kg. 

Arif, 35, pedagang daging sapi di Pasar Muka mengatakan naiknya harga lantaran mengikuti dari tingkat distributor. Dia tak mengetahui persis penyebab penaikan harga tersebut. "Dari pemotongnya naik. Jadi saya juga pasti menaikkan harga. Sekarang harganya kisaran Rp140 ribu per kg," kata Arif, Kamis (20/2). 

Naiknya harga daging sapi berdampak pada stagnannya penjualan. Arif masih menjual sekitar 30-40 kilogram per hari. "Masih belum ada peningkatan pembelian. Masih normal-normal saja," ucapnya.

Dia memperkirakan semakin mendekatinya puasa, harga akan kembali naik. Namun, baginya, penaikan harga jelang Ramadan merupakan hal yang lumrah karena beberapa komoditas lainnya pun mengalami hal serupa.

Kepala UPTD Pasar Muka, Santi Harmila, mengatakan berdasarkan data, harga daging sapi rata-rata naik di kisaran Rp130 ribu per kilogram. Penaikan terjadi pada komoditas daging sapi lokal. Naiknya harga karena ada peningkatan permintaan. Dia memastikan, harga di tingkat pedagang berbeda-beda. 

"Mudah mudahan masuk bulan Ramadan harga bisa stabil. Tapi kita akan terus mengawasi serta nanti akan ada sidak pasar oleh dinas untuk stabilisasi harga," tutur Santi.(M-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |