Pramono Anung Perintahkan Wali Kota di Jakarta untuk Tanggung Jawab atas Proses Rekrutmen PPSU

7 hours ago 5
Pramono Anung Perintahkan Wali Kota di Jakarta untuk Tanggung Jawab atas Proses Rekrutmen PPSU Masyarakat yang akan mengikuti rekrutmen PPSU di Balai kota DKI Jakarta.(Dok. Antara)

BALAI Kota DKI Jakarta masih didatangi warga yang ingin melamar kerja sebagai pegawai penyedia jasa lainnya perorangan (PJLP) seperti petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU). Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memerintahkan para wali kota di masing-masing kota administratif Jakarta untuk memproses rekrutmen PPSU.

Hal itu diambil, pasca membludaknya para pelamar yang langsung datang ke Balai Kota DKI Jakarta dalam beberapa hari terakhir.

"Secara khusus kami sudah meminta kepada wali kota dan juga kelurahan terkait, untuk hal yang berkaitan dengan PPSU ini proaktif untuk menerima pendaftaran. Sebenarnya kami sudah memutuskan dalam rapat, wali kota yang harus bertanggung jawab untuk proses pendaftaran ini," kata Pramono di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (25/4).

Pramono mengatakan sudah ada lebih dari 7 ribu warga yang menaruh lamarannya di Balai Kota. Membludaknya warga mendaftar sebagai PJLP disebabkan oleh fenomena pendatang baru masuk Jakarta usai Lebaran yang jumlahnya meningkat.

"Kalau pendaftaran masih banyak, memang artinya orang yang membutuhkan kerja juga meningkat," jelas Pramono.

Ia mengaku kedatangan warga untuk melamar kerja di saat Pemprov DKI belum membuka proses rekrutmen disebabkan oleh pengumuman yang sebelumnya sudah ia sampaikan.

Pramono akan membuka lowongan untuk 1.100 pada tahun ini yang mayoritasnya menjadi petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU). Pramono juga mengubah syarat PPSU menjadi hanya lulusan SD dan bisa baca-tulis.

"Kalau kemudian yang mendaftar banyak ya itu adalah realita. Sehingga dengan demikian kami akan melayani pendaftaran ini sampai selesai dan untuk itu nanti prosesnya akan dilakukan secara terbuka," tuturnya. (H-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |