
BERKUNJUNG ke Hong Kong pastinya jangan lewatkan kesempatan mencicipi berbagai kuliner khasnya. Salah satu makanan yang wajib dicoba ialah Pineapple Bun (bo lo bao) dan Mango Mochi.
Camilan yang biasanya tersedia di cha chaan teng atau kafe gaya Hong Kong ini ternyata tidak menggandung nanas. Nama itu berasal dari topping yang menyerupai kulit nanas.
Menurut Chef Yuda Bustara pembuatan Pineapple Bun ini layaknya pembuatan roti manis. "Kita memerlukan tepung, susu, telur, dan ragi. Setelah semua bahan tersebut siap, kita dapat melanjutkan dengan membuat cookies yang terdiri dari gula, tepung, dan mentega, lalu dipadukan kemudian dipanggang hingga menghasilkan tekstur yang renyah”.
Rasa Pineapple Bun akan lebih gurih, kata Yuda, bila menggunakan butter atau mentega. "Dari segi rasa kalau pakai butter akan lebih gurih, dan pakai butter yang berkualitas," ujarnya.
Makanan lain yang wajib dicoba ialah mango mochi atau "mango glutinous rice cake". Makanan penutup ini terdiri dari potongan mangga segar yang dibungkus dengan lapisan mochi lembut, menciptakan kombinasi rasa manis dan tekstur yang kenyal.
Pembuatan camilan ini sebenarnya sangat mudah. Buah mangga yang segar, kata Yuda dipotong-potong. Untuk mochi, terbuat dari beras ketan putih yang dicampur air, susu, dan garam.
"Setelah itu, adonan mochi tersebut dilapisi dengan potongan mangga, jadi kaya makan mangga tapi ada lapisan ‘Mochi’-nya," ujar Yuda.
Mango mochi biasanya tersedia pada musim panas. "Mereka juga memiliki varian mangga khusus yang berkulit merah," ujar Yuda. (Z-2)