Gerindra Bantah Pertemuan Prabowo-Megawati Dilakukan Diam-diam

1 week ago 13
Gerindra Bantah Pertemuan Prabowo-Megawati Dilakukan Diam-diam Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, membantah pertemuan antara Presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dilakukan secara tersembunyi.(Dasco)

KETUA Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad membantah pertemuan Presiden Prabowo Subianto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada Senin (7/4) malam dirancang tersembunyi. 

"Iya kan kalau pertemuan silaturahmi hari raya kan enggak usah kasih-kasih tahu kan. Kita juga datang enggak sembunyi-sembunyi, kita datang ramai-ramai kok semalam," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (8/4).

Dasco tidak mempermasalahkan lokasi pertemuan yang dilakukan di kediaman Ketua PDI Perjuangan itu.

"Pertemuan silaturahmi itu kan nggak ada masalah, mau di tempatnya Bu Megawati, mau dimana. Kan Itu pertemuan sahabat boleh saja, nggak ada masalahnya bahwa Pak Prabowo kemudian datang ke Teuku Umar," ujar Dasco.

Pertemuan Prabowo dan Megawati berlangsung 1,5 jam di Jalan Teuku Umar, Menteng, Jakarta Pusat, pada Senin (7/4) malam sekitar pukul 19.30 WIB.

Dasco mengatakan kedua tokoh itu lebih banyak menyoal masa depan bangsa. "Saya enggak tahu persis (obrolannya) tetapi yang pasti membicarakan bagaimana masa depan Indonesia dan bagaimana kebersamaan untuk membangun Indonesia ke depan," kata Dasco.

Pertemuan berlangsung hangat dan penuh keakraban. "Ini kan antara Pak Prabowo dan Bu Mega memang hubungan selama ini baik-baik saja dan bersahabat. Sehingga ya pertemuan semalam itu adalah pertemuan kekeluargaan, keakrapan, dan hangat," ujar Dasco. (Z-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |