
SETELAH diumumkan melalui media sosial Miles Films dan Rangga Cinta, para pemeran baru Rangga & Cinta menjadi perbincangan hangat. Film ini merupakan remake dari Ada Apa dengan Cinta? (2002), disutradarai oleh Riri Riza dan diproduseri oleh Mira Lesmana, Nicholas Saputra, serta Toto Prasetyanto. Menghadirkan wajah-wajah segar, sebagian besar pemainnya baru pertama kali tampil di layar lebar.
Pemeran utama meliputi El Putra Sarira sebagai Rangga, Leya Princy sebagai Cinta, serta Jasmine Nadya, Kyandra Sembel, Katyana Mawira, Daniella Tumiwa, Rafly Altama, dan Rafi Sudirman yang mengisi peran sahabat mereka. Nama-nama ini menambah deretan talenta muda yang lahir dari Miles Films dan sukses di industri hiburan.
“Proses audisi berlangsung selama enam bulan, dari April hingga September tahun lalu, dengan lebih dari 700 peserta,” ungkap produser Mira Lesmana dalam konferensi pers di XXI Plaza Senayan, Jakarta, Jumat (28/2).
Salah satu tantangan terbesar adalah menemukan sosok Rangga yang tepat. “Karakter Rangga adalah outsider, seseorang yang menarik sekaligus penuh misteri. Kami butuh banyak pertimbangan sebelum memilih,” kata Riri Riza.
Pilihan akhirnya jatuh pada El Putra Sarira, mahasiswa asal Makassar yang sebelumnya belum terjun ke dunia hiburan. “Menemukan El ini menarik. Dia bukan dari Jakarta dan bukan dari dunia entertainment. Justru Nicho (Nicholas Saputra) yang pertama kali punya feeling kuat, sampai bilang, ‘Mbak, ini kayaknya dia. Terbangin mbak,’” ujar Mira.
Saat ini, Rangga & Cinta masih dalam tahap produksi dengan total 42 hari syuting dan dijadwalkan tayang tahun ini di bioskop. (Z-10)