Stefanos Tsitsipas Lanjutkan Catatan Impresif di Dubai

2 weeks ago 15
Stefanos Tsitsipas Lanjutkan Catatan Impresif di Dubai Petenis Yunani Stefanos Tsitsipas(X @atptour)

STEFANOS Tsitsipas memiliki level terbaiknya di kejuaraan tenis Dubai dengan mencapai final pada 2019 dan 2020. Kini, ia kembali ke ajang ATP 500 itu dengan mengalahkan Lorenzo Sonego untuk melanjutkan catatan impresifnya.

Petenis Yunani itu, untuk pertama kalinya dalam lima tahun, kembali ke ajang lapangan keras tersebut, Senin (24/2) waktu setempat, untuk mengalahkan lawannya asal Italia dengan kemenangan 7-6 (4) dan 6-3 untuk melaju ke putaran kedua.

"Itu bukan pertandingan putaran pertama yang mudah," kata Tsitsipas, seperti disiarkan ATP, Selasa (25/2).

"Ada beberapa masalah di tie-break. Namun, itu hebat menjelang akhir. Saya merasa sedikit kesulitan di akhir set pertama, tetapi saya berhasil melakukan pengembalian yang bagus dan saya pikir permainan menyerang saya keluar pada saat itu."

"Saya tidak menyerah dan itu adalah sesuatu yang membuat saya senang. Saya senang dengan hasilnya. Set kedua terasa seperti set yang lebih baik. Saya hanya mencoba pukulan saya dan berhasil," lanjut petenis berusia 26 tahun itu.

Tsitipas melakukan pukulan dari baseline untuk mengendalikan tempo dan solid dalam servis, memenangi 81% (34/42) poin di balik servis pertamanya, menurut statistik ATP.

Petenis peringkat 11 dunia, yang mengejar gelar pertamanya musim ini tersebut unggul 4-0 atas Sonego dalam head to head antara keduanya.

Tsitsipas selanjutnya akan menghadapi Karen Khachanov. Petenis peringkat 24 dunia itu mengalahkan Daniel Evans 6-1 dan 6-3 untuk mengakhiri tiga kekalahan beruntun dan meraih kemenangan pertamanya melawan petenis wild card Inggris itu dalam head to head mereka. (Ant/Z-1)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |