Retret Penting untuk Samakan Visi Pemerintah Pusat dan Daerah

2 weeks ago 19
Retret Penting untuk Samakan Visi Pemerintah Pusat dan Daerah Bupati Kepulauan Mentawai Rinto Wardana(Dok.HO)

BUPATI Kepulauan Mentawai Rinto Wardana mengikuti pembekalan atau retret kepala daerah di Akademi Militer (Akmil) Magelang. Mantan juru bicara Ganjar-Mahfud tersebut ikut retret sejak 21 Februari 2025.

“Retret untuk Gubernur, Bupati dan Walikota sudah dimulai sejak tanggal 21 Februari. Saya sudah ikut Retret sejak tanggal 21 Februari,” ujar Rinto melalui keterangannya, Jumat (28/2).

Rinto mengatakan retret sangat penting untuk menyamakan visi pemerintah pusat dan daerah. Selain itu, retret juga bertujuan membangun sinergi dan komunikasi dengan para kepala daerah yang lainnya. 

“Saya berharap dengan adanya retret, pemerintah pusat dapat menjadi wadah Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) kepala daerah agar setiap persoalan yang dihadapi oleh daerah dapat diselesaikan melalui APKASI,” harap dia.

Rinto bercerita, retret juga mewujudkan keinginannya untuk bisa berseragam militer

“Impian saya berseragam militer terwujud dengan adanya pakaian Komcad disamping itu saya bisa berkenalan, berdiskusi dengan beberapa kepala daerah lainnya dan berbagi pengalaman dan ilmu,” katanya. (M-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |