
BUPATI Humbang Hasundutan, Sumatera Utara, Oloan Paniaran Nababan, bersama Wakil Bupati Junita R. Marbun, meninjau langsung lokasi bencana angin puting beliung yang melanda Desa Simangaronsang, Kecamatan Doloksanggul, pada Kamis (6/3).
Bencana yang terjadi pada Selasa, 4 Maret 2025, mengakibatkan kerusakan pada sejumlah rumah warga. Berdasarkan laporan Kepala Dinas Sosial, Judika F. Pasaribu, terdapat tiga kepala keluarga yang mengalami kerusakan berat dan delapan kepala keluarga lainnya mengalami kerusakan ringan. Namun tidak ada korban jiwa.
Sebelum menyerahkan bantuan, Bupati beserta rombongan terlebih dahulu mengunjungi keluarga Bangso Purba, salah satu korban terdampak paling parah. Setelah itu, mereka menuju Kantor Desa Simangaronsang untuk secara langsung menyerahkan bantuan kepada para korban. Bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan melalui Dinas Sosial meliputi beras, gula, telur, mi instan, ikan kaleng, teh, minyak goreng, tikar, selimut, bantal, handuk, dan sarung. Jenis dan jumlah bantuan disesuaikan dengan tingkat dampak bencana yang dialami masing-masing keluarga.
Pada kesempatan tersebut, Oloan Paniaran Nababan menyampaikan rasa prihatin atas musibah yang terjadi dan berharap bencana serupa tidak akan terulang di masa mendatang.
"Semoga ke depan kita berdoa agar bencana alam seperti ini tidak terjadi lagi di Kabupaten Humbang Hasundutan," ujarnya.
Sementara itu, Jalitar Purba dan Sudirman Simbolon, mewakili masyarakat terdampak, mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian dan kepedulian yang diberikan oleh pemerintah daerah.
"Kami berterima kasih kepada Bupati dan Wakil Bupati yang turun langsung melihat kondisi kami. Kiranya Tuhan memberkati dan menambahkan hikmat dalam memimpin Kabupaten Humbang Hasundutan yang kita cintai," (H-1)