
SHOLAT Tarawih adalah sholat sunnah yang dikerjakan pada malam bulan Ramadhan setelah sholat Isya.
Sholat ini bisa dilakukan secara sendiri atau munfarid maupun berjamaah di masjid.
Keutamaan Sholat Tarawih
1. Menghapus Dosa
Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa yang mendirikan sholat malam di bulan Ramadhan dengan penuh keimanan dan mengharap pahala, maka diampuni dosa-dosanya yang telah lalu." (HR. Bukhari & Muslim)
2. Mendapat Pahala Seperti Sholat Semalam Penuh
Rasulullah SAW bersabda:
"Barang siapa yang sholat bersama imam hingga selesai, maka dicatat baginya pahala sholat semalam penuh." (HR. Tirmidzi)
3. Mendekatkan Diri kepada Allah
Sholat tarawih adalah momen untuk lebih banyak beribadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT selama bulan Ramadhan.
Jumlah Rakaat Sholat Tarawih
- 8 rakaat + 3 witir (Pendapat yang mengacu pada sholat malam Rasulullah SAW)
- 20 rakaat + 3 witir (Pendapat mayoritas ulama dan yang umum dikerjakan di masjid-masjid)
Tata Cara Sholat Tarawih
- Niat dalam hati
- Takbiratul ihram
- Sholat seperti sholat biasa dengan bacaan surat pendek setelah Al-Fatihah
- Salam setiap 2 rakaat
- Dilanjutkan sholat witir sebagai penutup
Berikut Bacaan Doa setelah Sholat Tarawih
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ اجْعَلْنَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ مِنَ الْعُتَقَاءِ مِنَ النَّارِ، وَاجْعَلْنَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ مِنَ الْمَقْبُوْلِيْنَ، وَاجْعَلْنَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ مِنَ السُّعَدَاءِ الْمَفْرُوْحِيْنَ الْمُنَعَّمِيْنَ، وَاجْعَلْنَا فِي هَذِهِ اللَّيْلَةِ مِنْ أَوْلِيَائِكَ الَّذِيْنَ لَا خَوْفٌ عَلَيْهِمْ وَلَا هُمْ يَحْزَنُوْنَ.
Bacaan Latin
Allāhummaj‘alnā fī hādzihil-lailati minal-‘utaqā’i minan-nār, waj‘alnā fī hādzihil-lailati minal-maqbūlīn, waj‘alnā fī hādzihil-lailati minas-su‘adā’il mafrūḥīn al-muna‘namīn, waj‘alnā fī hādzihil-lailati min auliyā’ikal-ladzīna lā khaufun ‘alaihim wa lā hum yaḥzanūn.
Artinya
"Ya Allah, jadikanlah kami pada malam ini termasuk orang-orang yang Engkau bebaskan dari api neraka. Jadikanlah kami termasuk orang-orang yang Engkau terima amal ibadahnya. Jadikanlah kami termasuk orang-orang yang berbahagia, mendapatkan kegembiraan, serta kenikmatan. Dan jadikanlah kami termasuk para wali-Mu yang tidak ada rasa takut dan kesedihan atas mereka." (Z-4)