
AYAT Kursi adalah ayat ke-255 dalam Surah Al-Baqarah yang dianggap sebagai ayat paling agung dalam Al-Qur'an.
Ayat ini menjelaskan tentang keesaan dan kebesaran Allah SWT, serta menunjukkan kekuasaan-Nya yang mutlak atas seluruh alam semesta.
Berikut Bacaan Ayat Kursi Lengkap
Bacaan Arab
اللَّهُ لَا إِلَٰهَ إِلَّا هُوَ ٱلْحَىُّ ٱلْقَيُّومُ ۚ لَا تَأْخُذُهُۥ سِنَةٌۭ وَلَا نَوْمٌۭ ۚ لَهُۥ مَا فِى ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَمَا فِى ٱلْأَرْضِ ۗ مَن ذَا ٱلَّذِى يَشْفَعُ عِندَهُۥٓ إِلَّا بِإِذْنِهِۦ ۚ يَعْلَمُ مَا بَيْنَ أَيْدِيهِمْ وَمَا خَلْفَهُمْ ۖ وَلَا يُحِيطُونَ بِشَىْءٍۢ مِّنْ عِلْمِهِۦٓ إِلَّا بِمَا شَآءَ ۚ وَسِعَ كُرْسِيُّهُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضَ ۚ وَلَا يَـُٔودُهُۥ حِفْظُهُمَا ۚ وَهُوَ ٱلْعَلِىُّ ٱلْعَظِيمُ
Bacaan Latin
Allāhu lā ilāha illā huwal-ḥayyul-qayyụm, lā takhuzuhụ sinatuw wa lā naum, lahụ mā fis-samāwāti wa mā fil-arḍ, man żallażī yasyfa'u 'indahū illā biiżnih, ya'lamu mā baina aydīhim wa mā khalfahum, wa lā yuḥīṭụna bisyaiim min 'ilmihī illā bimā syā, wasia' kursiyyuhus-samāwāti wal-arḍ, wa lā ya`ụduhụ ḥifẓuhumā, wa huwal-'aliyyul-'aẓīm.
Artinya
"Allah, tidak ada Tuhan selain Dia, Yang Maha Hidup, Yang terus-menerus mengurus (makhluk-Nya). Tidak mengantuk dan tidak tidur. Milik-Nya apa yang ada di langit dan di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa pun dari ilmu-Nya kecuali apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya meliputi langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa berat dalam memelihara keduanya, dan Dia Maha Tinggi, Maha Besar." (QS. Al-Baqarah 255)
Makna dan Keutamaan Ayat Kursi
1. Pelindung dari gangguan jin dan setan
Rasulullah SAW bersabda bahwa siapa yang membaca Ayat Kursi sebelum tidur akan dilindungi oleh Allah sepanjang malam.
2. Dibacakan setelah sholat fardhu
Rasulullah SAW bersabda bahwa siapa yang membaca Ayat Kursi setelah setiap sholat wajib, maka tidak ada penghalang baginya untuk masuk surga kecuali kematian.
3. Memberikan ketenangan dan ketentraman hati
Membaca Ayat Kursi dapat membuat hati lebih tenang dan mendekatkan diri kepada Allah.
4. Menambah keberkahan dalam hidup
Membaca Ayat Kursi secara rutin dapat membawa keberkahan dalam rezeki dan kehidupan sehari-hari.
5. Sebagai perlindungan rumah
Membaca Ayat Kursi sebelum meninggalkan rumah akan memberikan perlindungan dari gangguan makhluk jahat.
Ayat Kursi memiliki banyak manfaat dan keutamaan, sehingga sangat baik untuk diamalkan setiap hari. (Z-4)