
WUDHU merupakan proses bersuci dengan menggunakan air untuk menghilangkan hadas kecil sebelum melaksanakan ibadah seperti sholat, membaca Al-Qur'an, thawaf, dan ibadah lainnya.
Wudhu memiliki dasar hukum yang kuat dalam Islam, sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur'an, Surah Al-Ma'idah ayat 6:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا قُمْتُمْ إِلَى الصَّلَاةِ فَاغْسِلُوا وُجُوهَكُمْ وَأَيْدِيَكُمْ إِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوا بِرُءُوسِكُمْ وَأَرْجُلَكُمْ إِلَى الْكَعْبَيْنِ...
"Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan sholat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai dengan siku, sapulah kepalamu, dan (basuh) kakimu sampai dengan kedua mata kaki..." (QS. Al-Ma'idah: 6)
Keutamaan Wudhu
- Menghapus dosa-dosa kecil (HR. Muslim)
- Menyempurnakan ibadah sholat
- Memberikan cahaya di wajah pada hari kiamat
- Menjaga kesucian diri dan kesehatan
Wudhu bukan hanya sekadar ritual, tetapi juga sarana untuk membersihkan jiwa dan raga, sehingga ibadah menjadi lebih khusyuk dan diterima oleh Allah SWT.
Wudhu adalah salah satu syarat sah sholat yang bertujuan untuk mensucikan diri dari hadas kecil. Untuk lebih mengetahuinya berikut urutan Wudhu yang benar.
Berikut Urutan dan Tata Cara Wudhu yang Benar
1. Niat Wudhu
Bacaan Arab
نَوَيْتُ الْوُضُوْءَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ الأَصْغَرِ للهِ تَعَالَى
Bacaan Latin
Nawaitul wudhu’a liraf‘il hadatsil asghari lillahi ta‘ala
Artinya
“Saya niat berwudhu untuk menghilangkan hadas kecil karena Allah Ta’ala.”
Niat diucapkan dalam hati saat mulai membasuh wajah.
2. Membaca Basmalah
Bacaan Arab
بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ
Bacaan Latin
Bismillahirrahmanirrahim
Artinya
“Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang.”
Dianjurkan membaca basmalah sebelum mulai wudhu.
3. Mencuci Kedua Telapak Tangan (3 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ احْفَظْ يَدَيَّ مِنَ الذُّنُوبِ وَالْخَطَايَا
Bacaan Latin
Allahumma ihfaz yadayya minadz-dzunubi wal-khathaya
Artinya
“Ya Allah, jagalah kedua tanganku dari dosa dan kesalahan.”
Membersihkan telapak tangan hingga pergelangan untuk menghilangkan kotoran.
4. Berkumur (3 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ أَعِنِّي عَلَى ذِكْرِكَ وَشُكْرِكَ وَحُسْنِ عِبَادَتِكَ
Bacaan Latin
Allahumma a‘inni ‘ala dzikrika wa syukrika wa husni ‘ibadatika
Artinya
“Ya Allah, bantulah aku untuk mengingat-Mu, bersyukur kepada-Mu, dan beribadah dengan baik.”
Memasukkan air ke dalam mulut, dikumur-kumur lalu dikeluarkan.
5. Membersihkan Hidung (3 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ أَرِحْنِي رَائِحَةَ الْجَنَّةِ وَلاَ تُرِحْنِي رَائِحَةَ النَّارِ
Bacaan Latin
Allahumma arihni ra’ihatal jannati wa la turihni ra’ihatan nar
Artinya
“Ya Allah, berilah aku wewangian surga dan jangan berikan aku bau neraka.”
Memasukkan air ke hidung, lalu mengeluarkannya dengan tangan kiri.
6. Membasuh Wajah (3 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ بَيِّضْ وَجْهِي يَوْمَ تَسْوَدُّ وُجُوهٌ وَتَبْيَضُّ وُجُوهٌ
Bacaan Latin
Allahumma bayyidh wajhi yawma taswaddu wujuhun wa tabyaddu wujuh
Artinya
“Ya Allah, putihkanlah wajahku pada hari ketika wajah-wajah menjadi hitam dan putih.”
Mulai dari dahi hingga dagu dan dari telinga kanan ke kiri.
7. Membasuh Kedua Tangan Hingga Siku (3 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ أَعْطِنِي كِتَابِي بِيَمِينِي وَحَاسِبْنِي حِسَابًا يَسِيرًا
Bacaan Latin
Allahumma a‘thini kitaabi biyamini wa haasibni hisaaban yasiira
Artinya
“Ya Allah, berikanlah kitab amalku dengan tangan kananku, dan hisablah aku dengan hisab yang ringan.”
Dimulai dari tangan kanan, lalu tangan kiri hingga siku.
8. Mengusap Kepala (1 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ غَشِّنِي بِرَحْمَتِكَ وَأَنْزِلْ عَلَيَّ بَرَكَتَكَ
Bacaan Latin
Allahumma ghasysyini birahmatika wa anzil ‘alayya barakataka
Artinya
“Ya Allah, limpahkanlah rahmat-Mu kepadaku dan turunkanlah keberkahan-Mu kepadaku.”
Usapkan tangan yang basah dari dahi ke belakang kepala, lalu kembali ke depan.
9. Mengusap Kedua Telinga (1 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ اجْعَلْنِي مِنَ الَّذِينَ يَسْتَمِعُونَ الْقَوْلَ فَيَتَّبِعُونَ أَحْسَنَهُ
Bacaan Latin
Allahumma aj‘alni mina alladzina yastami‘una al-qawla fayattabi‘una ahsanah
Artinya
“Ya Allah, jadikanlah aku termasuk orang-orang yang mendengarkan perkataan yang baik dan mengikuti yang terbaik darinya.”
Gunakan sisa air dari kepala untuk membersihkan bagian dalam dan luar telinga.
10. Membasuh Kedua Kaki Hingga Mata Kaki (3 Kali)
Bacaan Arab
اللَّهُمَّ ثَبِّتْ قَدَمَيَّ عَلَى الصِّرَاطِ يَوْمَ تَزِلُّ فِيهِ الأَقْدَامُ
Bacaan Latin
Allahumma tsabbit qadamayya ‘ala as-shirati yawma tazillu fihil aqdam
Artinya
“Ya Allah, kokohkanlah kedua kakiku di atas Shiratal Mustaqim pada hari ketika banyak kaki tergelincir.”
Dimulai dari kaki kanan, lalu kaki kiri hingga mata kaki.
11. Membaca Doa Setelah Wudhu
Bacaan Arab
أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلٰهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ
Bacaan Latin
Allahummaj‘alni minat-tawwabiin, waj‘alni minal mutathahhiriin
Artinya
“Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah, tidak ada sekutu bagi-Nya, dan aku bersaksi bahwa Nabi Muhammad adalah hamba dan utusan-Nya.”
Keutamaan membaca doa ini setelah wudhu
- Dibukakan pintu surga bagi yang membacanya setelah wudhu.
- Menghapus dosa-dosa kecil.
- Menambah kesempurnaan ibadah.
Makna Wudhu
- Membersihkan diri secara lahir dan batin.
- Membantu meningkatkan kekhusyukan dalam ibadah.
- Mendapatkan cahaya di wajah pada hari kiamat.
- Menghapus dosa-dosa kecil.
Dengan memahami tata cara wudhu yang benar, ibadah kita menjadi lebih sempurna dan diterima oleh Allah SWT. (Z-4)