Tahan Imbang Tuan Rumah Bhayankara FC 1-1 , Persita Tangerang Naik ke Peringkat Tiga Klasemen Super League

4 hours ago 3
Tahan Imbang Tuan Rumah Bhayankara FC 1-1 , Persita Tangerang Naik ke Peringkat Tiga Klasemen Super League Ilustrasi(Dok ist)

LAGA Bhayangkara FC vs Persita Tangerang dalam lanjutan Super League 2025-2026, Sabtu (1/11/2025), berakhir dengan skor imbang 1-1. Laga ini berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung untuk pekan ke-11 Super League 2025-2026.

Tuan rumah harus puas hanya dengan satu poin setelah mengejar ketertinggalan dari Pesita Tangerang yang unggul lebih dulu melalui Pablo Ganet pada menit 80. Bhayangkara FC mengamankan posisi setelah Slavko Damjanovic menyamakan kedudukan menjadi 1-1 enam menit kemudian.

Dengan hasil ini, Persita naik ke peringkat tiga klasemen sementara Super League 2025-2026 sementara Bhayangkara FC tertahan di peringkat tujuh.

Sejak kick off, kedua tim bermain hati-hati dan sesekali melepaskan serangan ke gawang lawan. Peluang emas diciptakan Sani Rizki Fauzi pada menit 10, namun bola berhasil dihalau lini pertahanan Persita. Skor imbang bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, tim tamu mencuri kesempatan dengan gol dari Pablo Ganet pada menit 80. Hanya berjarak delapan menit, tuan rumah menyamakan kedudukan menjadi 1-1 hasil sepak pojok yang dieksekusi Slavko Damjanovic.

Pekan mendatang, Bhayangkara FC menjamu Bali United, sedangkan Persita Tangerang melawat ke markas PSBS Biak. (H-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |