
ARSITEK Manchester United (MU) Ruben Amorim mengakui Setan Merah kurang kreatif di sepertiga lapangan akhir (final third) sehingga kalah dari Nottingham Forest pada pertandingan Liga Inggris 2024-2025 di City Ground, Rabu (2/4/2025) WIB. Anthony Elanga mencetak gol semata wayang untuk Forest.
"Kami mendorong lawan ke sepertiga terakhir. Tetapi pada akhirnya kami kekurangan kualitas di sepertiga akhir. Jika Anda melihat beberapa pertandingan, kami tidak dapat menciptakan situasi di mana mereka menciptakan peluang. Lawan terkadang menciptakan lebih banyak peluang dan hari ini tidak demikian," kata Amorim dikutip dari laman resmi klub.
MU memasuki final third sebanyak 59 kali. Namun, mereka tidak mampu mencetak gol dari total 24 tembakan yang enam di antaranya tepat sasaran karena kurangnya kreativitas. Total tembakan ini adalah jumlah terbanyak dalam pertandingan Liga Inggris di mana mereka gagal mencetak gol sejak September 2021.
"Kemudian kami mencoba terkadang dengan peluang bagus tetapi saya pikir dalam umpan silang terakhir, umpan terakhir, assist terakhir itu tidak ada. Ketika kami tidak memiliki itu, kami tidak dapat mencetak gol. Tetapi kami memiliki beberapa situasi dan musim ini seperti itu. Kami mencobanya. Kami memiliki banyak tembakan ke gawang," lanjut dia.
Pelatih asal Portugal itu mengakui ada peningkatan dari bagaimana timnya membangun serangan. Namun, untuk meraih kemenangan, kata dia, Setan Merah perlu lebih kreatif di final third.
"Kami harus meningkatkan permainan di sepertiga akhir. Kami meningkatkan cara kami membangun serangan. Kami mendorong lawan lebih ke area pertahanan mereka, tetapi masih banyak yang harus diberikan," tutur dia.
Kekalahan ini membuat The Reds Devils tertahan di posisi 13 klasemen dengan 37 poin dari 30 pertandingan, sementara Forest berada di posisi ketiga dengan 57 poin dari 30 pertandingan setelah melanjutkan laju positif mereka di liga karena tak pernah kalah dari empat laga terakhir.
Di sisi lain, Anthony Elanga menegaskan keinginannya untuk terus berkembang setelah tampil sebagai penentu kemenangan 1-0 timnya atas MU.
"Yang ingin Anda lakukan adalah terus berkembang, datang ke sini adalah tentang bermain dan berkembang," kata Elanga dikutip dari laman resmi Liga Inggris.
Ditanya tentang bagaimana ia dapat mencetak gol ke gawang mantan timnya tersebut, Elanga menjelaskan, "Ini tentang menyerang ruang dan mencapai gawang lawan secepat yang saya bisa. Saya melihat ruang dan saya yakin saya adalah salah satu pemain tercepat di liga."
Kini, Elanga telah mencetak enam gol dan delapan assist di liga dari 30 laga yang 24 di antaranya dimulainya sebagai starter. Ia bergabung dengan Forest pada musim panas 2023 dengan nilai transfer 15 juta poundsterling
Amorim berpendapat bahwa tekanan di United jauh lebih besar dibandingkan klub lain sehingga para pemain terkadang tidak memiliki waktu untuk berkembang. "Di sini, tekanannya sangat besar dan terkadang Anda tidak memiliki cukup waktu untuk berkembang," ucap dia. (Ant/I-1)