Radwimps(MI/HO)
BAND rock Jepang Radwimps merilis video klip untuk Hitsu Zetsu, salah satu lagu dari album terbaru mereka,Anew, yang sekarang sudah bisa didengarkan di seluruh dunia.
Dengan lirik yang jujur dan penuh emosi, Hitsu Zetsu telah menjadi salah satu lagu yang ramai dibicarakan dari album Anew.
Video musik yang disutradarai Michihito Fujii ini menampilkan aktris Suzu Hirose, yang memenangkan piala Newcomer of the Year di ajang Japan Academy Awards yang ke 39 untuk perannya sebagai Suzu Asano di Umimachi Diary (Our Little Sister) di 2016.
Perpaduan antara performa Suzu dan aransemen musik dari Radwimps yang emosional, video klip ini menghadirkan karya sinematik yang terasa seperti potongan film dokumenter, merekam perasaan orang-orang yang hidup di momen sekarang.
Sebelumnya, Fujii dan Radwimps telah berkolabroasi di film The Last 10 Years di 2022, dan sejak itu hubungan kreatif mereka yang sudah terjalin di antaranya terlihat semakin matang di proyek terbaru ini.
Album Anew sendiri menampilkan 12 lagu termasuk 10 lagu baru serta dua lagu yang sebelumnya telah dirilis, Tamamono, yang merupakan lagu utama untuk serial drama dari NHK Anpan dan Meidai, yang menjadi lagu tema untuk program berita NTV news zero.
Versi fisik album ini turut menampilkan bonus track eksklusif Tamamono (Orchestra Version), sementara edisi digitalnya menghadirkan DAI-DAN-EN feat. ZORN (Anew Version).
Album Anew menandai kembalinya Radwimps dengan karya studio pertama mereka dalam empat tahun, sekaligus menjadi tonggak penting dalam perayaan 20 tahun debut major label band ini.
Menambah perayaan ini, Radwimps juga mengumumkan perilisan album tribute bertajuk 'Dear Jubilee - RADWIMPS TRIBUTE' yang dijadwalkan rilis pada 19 November mendatang.
Album ini akan berisi total 14 lagu, dengan daftar artis dan lagu yang berpartisipasi akan segera diumumkan.
Radwimps juga baru saja memulai tur nasional mereka bertajuk RADWIMPS 20th ANNIVERSARY LIVE TOUR pada 18 Oktober lalu untuk merayakan perilisan Anew sekaligus dua dekade perjalanan mereka.
Tur ini mencakup 17 konser arena di sembilan kota besar di Jepang. Kota asal mereka, Yokohama, akan menjadi sorotan utama dengan tiga bintang tamu spesial: Bump of Chicken yang akan tampil di hari pertama, Vaundy pada hari kedua, dan Yoasobi di hari ketiga. Menjelang perayaan anniversary ke-20 mereka pada 23 November nanti, tur ini dijanjikan menjadi momen perayaan tak terlupakan bagi Radwimps dan para penggemarnya. (Z-1)


















































