
TIMNAS Indonesia memasuki era baru di bawah asuhan Patrick Kluivert. Pelatih asal Belanda itu optimistis skuad Garuda bisa meraih hasil terbaik pada duel Australia vs Indonesia pada lanjutan Ronde Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Laga Australia vs Indonesia pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia akan berlangsung di Stadion Sepak Bola Sydney, Kamis (20/3) pukul 16.00 WIB.
Kluivert menyebut siap memberi kejutan dengan beberapa perubahan dari sisi taktik dan komposisi pemain.
"Perubahan (drastis) tidak mungkin dilakukan saat ini. Namun tentu saja, ada hal-hal yang tidak dapat saya jelaskan di sini, tetapi akan ada beberapa hal yang berubah, tetapi itu hanya urusan kami (di ruang ganti)," kata Kluivert dalam sesi jumpa pers, Rabu (19/3).
"Tim siap, mereka tahu apa yang harus dilakukan besok," imbuhnya.
Timnas Indonesia asuhan Kluivert baru melakoni dua sesi latihan jelang laga. Kluivert mengaku hal tersebut menjadi tantangan meski tidak boleh menjadi alasan. Dia mengaku terkesan dengan kualitas para pemain.
"Kami tidak punya banyak waktu untuk latihan, tetapi saya punya perasaan yang sangat bagus tentang tim saya, tentang para pemain secara individu, dan kita lihat saja besok," ungkap Kluivert.
"Saya sangat senang dengan kualitas yang kami miliki dalam tim," tambahnya.
Yang akan sangat dinantikan ialah racikan taktik serta susunan pemain arahan Kluivert bersama asistennya Alex Pastoor dan Denny Landzaat.
Terlebih, pada window pertandingan kali ini timnas kedatangan empat pemain baru yakni Ole Romeny, Joey Pelupessy, Dean James, dan kiper Emil Audero.
Romeny potensial melakoni debut melawan Australia di lini depan timnas. Dean James juga potensial mengisi sisi sayap kiri. Sementara itu, ada kemungkinan Joey Pelupessy menjadi partner Thon Haye di lini tengah.
Begitu juga dari sisi formasi. Akan dinantikan pilihan Kluivert memakai skema empat bek dengan 4-3-3 atau tiga bek seperti yang selama ini dipakai pelatih terdahulu Shin Tae-yong. (H-3)