Pasokan BBM BP 92 Kembali Normal di Jaringan SPBU bp Jabodetabek dan Jawa Barat

8 hours ago 4
Pasokan BBM BP 92 Kembali Normal di Jaringan SPBU bp Jabodetabek dan Jawa Barat BP 92 kini kembali tersedia di seluruh jaringan SPBU bp di wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat.(Dok. BP AKR)

Setelah sempat terbatas, bahan bakar berkualitas BP 92 kini kembali tersedia di seluruh jaringan SPBU bp di wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat, serta segera menyusul di Jawa Timur. PT Aneka Petroindo Raya (BP-AKR) memastikan normalisasi pasokan ini berjalan seiring dengan komitmen menjaga mutu dan standar internasional.

Langkah pemulihan distribusi ini dilakukan lewat skema impor base fuel RON 92 melalui kerja sama business-to-business (B2B) dengan PT Pertamina Patra Niaga, sesuai arahan pemerintah. BP-AKR menegaskan seluruh proses pengadaan telah melewati tahapan kepatuhan, uji spesifikasi, dan penjaminan mutu yang diawasi surveyor independen.

“Prioritas kami jelas: BP 92 kembali tersedia, dan kualitasnya tetap terjaga,” ujar Vanda Laura, Presiden Direktur BP-AKR.

“Kami berkomitmen menghadirkan layanan energi yang andal dan berstandar tinggi bagi masyarakat Indonesia.”

BP-AKR menyebut kerja sama impor ini bersifat solusi sementara untuk menjaga keberlanjutan operasional dan mobilitas masyarakat di tengah dinamika pasokan bahan bakar global. Perusahaan menegaskan langkah tersebut ditempuh dengan prinsip hati-hati, terukur, dan bertanggung jawab agar distribusi di lapangan tetap lancar. (RO/Z-10)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |