
DALAM merayakan hari jadinya yang ke-3, Sambal Bakar Indonesia menghadirkan kejutan istimewa bagi para pecinta kuliner Tanah Air. Alih-alih hanya memberikan promo atau potongan harga, brand kuliner ini menggelar kompetisi memasak bertajuk Master Rasa, sebuah ajang pencarian menu baru yang melibatkan langsung para pelanggannya dari berbagai daerah di Indonesia.
“Kami terinspirasi dari semangat dapur rumahan yang sederhana tapi kaya rasa, serta keinginan untuk merangkul kreativitas masyarakat Indonesia,” ujar Director of Corporate Communication & Relations Sambal Bakar Indonesia Benjamin Master Adhisurya dalam keterangan resmi
Iben, sapaan akrabnya, mengatakan kompetisi ini mengundang masyarakat untuk menunjukkan keahlian memasak, mengeksplorasi cita rasa khas Nusantara, dan menciptakan satu menu andalan yang nantinya bisa dinikmati oleh lebih banyak orang.
Sebanyak 40 peserta terpilih telah lolos kurasi awal dan siap bersaing memperebutkan hadiah utama berupa uang tunai senilai Rp100 juta. Sekaligus kesempatan istimewa yaitu menu kreasinya akan dijual di seluruh outlet Sambal Bakar Indonesia dan mendapatkan sistem royalti dari setiap penjualan.
“Melalui Master Rasa, kami ingin mengapresiasi kecintaan masyarakat terhadap masakan Indonesia dan membuka ruang kolaborasi kreatif untuk memperkaya menu Sambal Bakar Indonesia,” tambah Iben.
Peserta dibagi ke dalam empat kelompok, masing-masing terdiri dari 10 orang. Dua peserta terbaik dari tiap kelompok akan melaju ke babak delapan besar. Pada episode perdana bertajuk Dapur Penentuan Pertama, dua nama berhasil mencuri perhatian juri dan melaju ke tahap berikutnya, yaitu Winda Darsono dan Rizkisyah Putra Singarimbun. Kelompok kedua dijadwalkan tampil dalam waktu dekat.
Kompetisi ini dinilai oleh tiga juri profesional, yakni Iben MA selaku owner Sambal Bakar Indonesia; Chef Norman Ismail yang telah berkecimpung di dunia kuliner selama dua dekade; dan Chef Don Chino, salah satu pemilik restoran seafood ternama di Indonesia. Penilaian mencakup ide masakan, rasa, presentasi, hingga makna di balik setiap hidangan.
“Kami mencari bukan hanya rasa yang lezat, tetapi juga makna yang kuat. Menu yang kami harapkan adalah menu khas Indonesia yang unik, otentik, dan benar-benar terasa enaknya,” jelas Iben.
Mengusung tagline Dari Dapur Sederhana untuk Nusantara, Sambal Bakar Indonesia menegaskan komitmennya untuk membawa cita rasa autentik rumahan ke panggung kuliner nasional. Melihat antusiasme yang besar, Iben menyebut Master Rasa akan menjadi program tahunan sebagai wadah eksplorasi kuliner dan apresiasi bagi para pelanggan.
“Kami ingin terus menggali potensi dari dapur-dapur sederhana di seluruh Indonesia,” ucapnya.
Ke depan, Sambal Bakar Indonesia menargetkan ekspansi ke lebih banyak kota, menghadirkan menu-menu inovatif yang relevan, dan terus melibatkan komunitas dalam pengembangan produk.
“Bagi kami, pelanggan bukan hanya penikmat, tetapi juga pencipta. Mereka adalah sumber inspirasi utama. Target kami adalah menjadi pelopor kuliner Nusantara modern melalui kolaborasi kreatif dan jaringan outlet yang lebih luas,” tutup Iben. (E-4)