
JURNALIS pakar transfer Fabrizio Romano mengabarkan Manchester United kini memimpin perburuan striker Wolverhampton Wanderers (Wolves) Matheus Cunha.
"Manchester United memimpin persaingan untuk merekrut Matheus Cunha dari Wolves dan negosiasi masih berlangsung," tulis Romano di
X resminya, dikutip Selasa (22/4).
Kedua kubu kini sedang dalam negosiasi dan persyaratan pribadi sedang dibahas.
Manchester United bergerak cepat mengamankan Cunha untuk musim depan karena mereka sadar, peminat striker asal Brasil itu begitu banyak.
Transfermarkt mencatat rumot peminat Cunha selain Manchester United adalah enam klub Liga Primer. Keenam klub itu adalah Nottingham Forest, Tottenham Hotspur, Aston Villa, Arsenal, Newcastle United, dan Manchester City.
Komunikasi Manchester United dengan pihak Cunha, dikabarkan Romano, berjalan positif, dengan striker 25 tahun itu memiliki klausul pelepasan
senilai 62,5 juta pound sterling atau sekitar Rp1,4 triliun.
"Persyaratan pribadi sedang dibahas, karena Manchester United menyadari adanya lebih banyak klub yang tertarik + klausul pelepasan 62,5 juta pound sterling yang tersedia," lanjut Romano.
Minat tinggi kepada Cunha muncul karena konsistensi yang diperlihatkannya dalam dua musim berseragam Wolves. Setelah mencetak 14 gol dan sembilan assist musim laku, Cunha pada musim ini sudah mencetak 16 gol dan empat assists.
Catatannya di musim ini dapat bertambah karena Wolves masih menyisakan lima laga di Liga Primer Inggris, di antaranya melawan Leicester City (26 April), Manchester City (3 Mei), Brighton and Hove Albion (10 Mei), Crystal Palace (18 Mei), dan Brentford (25 Mei). (Ant/Z-1)