Kiprah Telkomcel dalam Transformasi Digital Timor-Leste

3 weeks ago 20
Kiprah Telkomcel dalam Transformasi Digital Timor-Leste Dari kiri ke kanan: VP Finance Business Partner Timor-Leste Dedy Edward, Duta Besar Indonesia untuk Timor-Leste Okto Dorinus Manik, Perdana Menteri Timor-Leste Kay Rala Xanana Gusmão, dan CEO Telkomcel Benedictus Ardiyanto Priyo.(Dok Telkom)

SEBAGAI bagian dari TelinGroup yang merupakan anak usaha PT Telkom Indonesia (persero) Tbk (Telkom), Telin Timor Leste (Telkomcel) terus memainkan peran penting dalam mendorong transformasi digital di Timor-Leste. Menandai 12 tahun pelayanan, Telkomcel menegaskan kembali komitmennya terhadap dampak sosial dan pengembangan digital yang inklusif melalui kolaborasi dengan Perdana Menteri Kay Rala Xanana Gusmao.

"Kami berterima kasih kepada masyarakat dan Pemerintah Timor-Leste atas kepercayaan yang telah diberikan selama 12 tahun ini. Kami bangga menjadi mitra strategis dalam pembangunan negara ini, terutama dalam mempercepat transformasi digital yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat," ujar CEO Telkomcel Benedictus Ardiyanto Priyo.

Investasi dalam pengembangan talenta masa depan

Dalam rangka mewujudkan komitmen TelinGroup dalam pengembangan talenta, Telkomcel terus berinvestasi pada sumber daya manusia lokal. Saat ini, 95% karyawan Telkomcel ialah warga negara Timor-Leste dengan 75% posisi manajerial dipegang oleh talenta lokal yang lebih dari setengahnya ialah perempuan.

Untuk mendukung pertumbuhan karier dan kepemimpinan, Telkomcel menyediakan beasiswa dan program pengembangan kepemimpinan bagi karyawan, termasuk kesempatan melanjutkan pendidikan ke jenjang sarjana dan magister. Program ini merupakan bagian dari inisiatif Pendidikan TelinGroup yang telah memberikan kesempatan bagi karyawan Telkomcel terbaik untuk menempuh pembelajaran global di universitas terkemuka, seperti Harvard Business School, Stanford Business School, INSEAD Business School, London Business School, Kellogg School of Management, Wharton School, dan MIT Sloan School.

Mewujudkan lingkungan kerja inklusif dalam komitmen ESG

Sebagai bagian dari Telin Group ESG Wheel, Telkomcel berkomitmen menciptakan lingkungan kerja yang inklusif dan mendukung keberagaman. Selain pertumbuhan profesional, perusahaan menekankan kesejahteraan karyawan dan kontribusi sosial yang diwujudkan melalui program perjalanan spiritual serta pembangunan pusat pelayanan komunitas (Uma Domin).

"Dengan komitmen terhadap inklusivitas dan keberlanjutan, kami yakin bahwa kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat akan membentuk masa depan Timor-Leste yang lebih maju secara digital," tambah Benedictus.

Melangkah ke depan: TAIS 2025

Guna mewujudkan visi perusahaan, Telkomcel akan menyelenggarakan Telkomcel Annual International Summit (TAIS) 2025 pada 27 Februari 2025. Forum ini akan menjadi wadah bagi para pemimpin industri, pejabat pemerintah, dan pemangku kepentingan untuk membahas inovasi teknologi, pengembangan talenta, serta strategi digital inklusif bagi Timor-Leste dan kawasan sekitarnya.

Melalui TAIS 2025, Telkomcel bertujuan mendorong interaksi dan kolaborasi lintas sektor sekaligus memperkuat perannya dalam membangun ekosistem digital yang berkelanjutan dengan dukungan dari pemerintah Timor-Leste. Dengan fondasi yang kuat di bidang teknologi, pendidikan, dan tanggung jawab sosial, Telkomcel terus berkomitmen mempercepat transformasi digital serta mendorong pertumbuhan jangka panjang bagi masa depan Timor-Leste. (RO/I-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |