Kemenkomdigi Harap DTI-CX Percepat Transformasi Digital

3 hours ago 1
Kemenkomdigi Harap DTI-CX Percepat Transformasi Digital Ilustrasi.(Freepik)

DIGITAL Transformation Indonesia Conference & Expo (DTI-CX) kembali hadir pada 6-7 Agustus 2025 di Jakarta International Convention Center (JICC Senayan). Sebagai ajang utama bagi pemimpin industri, regulator, dan inovator teknologi, DTI-CX 2025 akan menjadi platform strategis dalam mendorong transformasi digital di berbagai sektor industri di Indonesia.

Sejalan dengan Visi Indonesia Digital 2045, Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) menyampaikan dukungan terhadap pelaksanaan DTI-CX 2025. "DTI-CX menjadi wadah penting bagi pemangku kepentingan untuk berkolaborasi mempercepat transformasi digital di Indonesia," ujar Ismail, Sekretaris Jenderal Kementerian Komdigi, dalam keterangannya, Senin (17/3).

Ketua Umum Mastel, Sarwoto Atmosutarno, juga menegaskan bahwa DTI-CX 2025 adalah forum utama bagi pelaku industri untuk menghadapi tantangan dan peluang digitalisasi. "DTI-CX memberikan kesempatan bagi kita untuk mendiskusikan perubahan paradigma bisnis, keamanan siber, dan regulasi baru dalam ekosistem digital," ujarnya.

Ketua IDPRO Hendra Suryakusuma menyoroti pentingnya Data Center Tech Indonesia Conference & Expo (DCTI-CX) sebagai bagian dari DTI-CX 2025. "Data center kini menjadi tulang punggung ekosistem digital di Indonesia. Acara ini akan menjadi platform bagi pelaku industri untuk berbagi wawasan dan memperkenalkan solusi terbaru digitalisasi," jelasnya.

DTI-CX 2025 akan menghadirkan lebih dari 200 perusahaan teknologi terkemuka, baik dari dalam maupun luar negeri. Mereka akan memamerkan inovasi di bidang data center, keamanan siber, AI, cloud computing, big data, machine learning, IoT, dan solusi enterprise. (I-2)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |