Judika(Dok: Forestarium 2025)
JUDIKA, Wijaya 80, hingga DJ Bravy turut memeriahkan pertunjukan musik Forestarium 2025. Salah satu yang menarik, selain menampilkan hit-hit mereka, musisi juga ikut menanam ratusan pohon mangrove di PIK.
Dalam penampilannya, Judika membawakan Aku yang Tersakiti dan Mama Papa Larang. Judika pun mengaku senang bisa menjadi salah satu penampil di Forestarium 2025, karena ia bisa ikut menanam pohon.
"Jadi, seperti kita tampil, menghibur dan penonton juga terhibur, tapi di sisi lain juga tetap peduli sama alam. Seperti bersenang-senang sambil tetap memberi sesuatu kembali ke nature,” kata Judika dalam siaran pers yang diterima Media Indonesia, Jumat (31/10).
“Tentu seru ya, bisa perform di Forestarium 2025 ini. Apalagi tempatnya, Midaz kan, bagus banget juga secara panggung dan sound," ungkap Judika.
Forestarium 2025 merupakan bagian dari perayaan ulang tahun kedua dari Midaz Senayan Golf. Marketing Manager Midaz Senayan Golf, Rian TJ, mengatakan alasan selalu ada kegiatan menanam pohon ketika Forestarium digelar. Ia pun membeberkan ada berapa pohon yang ditanam di perhelatan tahun ini.
“Tema Forestarium kami akan selalu pakai, karena ini nantinya akan menjadi IP. Jadi, memang secara tema akan hutan-hutan terus untuk menunjukkan bahwa Midaz peduli pada lingkungan,” kata Rian.
“Kami ada kerja sama dengan lindungihutan.com dan ketika pengunjung membeli paket tertentu, itu sudah termasuk juga dengan penanaman satu pohon di hutan mangrove PIK dan tahun ini ada sekitar 500 pohon yang ditanamkan di sana,” tuturnya.(M-2)


















































