Jorge Martin Sebut Kondisinya Mulai Membaik

4 hours ago 1
Jorge Martin Sebut Kondisinya Mulai Membaik Jorge Martin.(DOK INSTAGRAM/@89JORGEMARTIN)

JUARA dunia MotoGP 2024 Jorge Martin menyatakan bahwa kondisinya mulai membaik. Namun, dipastikan dirinya akan absen di GP Spanyol akibat cedera yang dialaminya di Losail, Qatar. 

Pembalap Aprilia Racing itu masih harus menjalani masa pemulihan setelah terjatuh saat berada di posisi ke-17 pada tikungan ke-14 di GP Qatar.

Kejadian itu mengakibatkan Martin harus menderita patah enam tulang rusuk dan pneumotoraks. Baru-baru ini, ia memberi kabar di media sosial soal kondisinya dan mengatakan bahwa ia berharap bisa kembali ke dengan segera ke lintasan.

"Akhirnya keluar dari rumah sakit. Terima kasih atas pesan-pesannya dan dukungannya kepada saya selama masa-masa sulit dalam hidup saya," kata Martin dikutip dari Crash.

"Saya masih sangat kesakitan, tetapi semuanya terkendali. Saya akan tinggal di Qatar selama beberapa hari lagi untuk berjaga-jaga, dan sesegera mungkin, saya akan pulang ke rumah untuk beristirahat dan bersama keluarga."

Martin akan digantikan oleh Lorenzo Savadori di GP Spanyol akhir pekan ini, pembalap Italia itu akan menjalani balapan keempatnya musim ini berama Aprilia Racing dan mendampingi Marco Bezzecchi. (I-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |