Ini Sosok Titiek Puspa di Mata Yovie Widianto

1 week ago 9
Ini Sosok Titiek Puspa di Mata Yovie Widianto Yovie Widianto(MI/Ghifari)

MUSIKUS senior Indonesia, Yovie Widianto mengungkap sosok Titiek Puspa di matanya. Menurutnya, Eyang Titiek adalah seorang pahlawan di hatinya.

Yovie mengatakan, Titiek Puspa bukanlah sekedar penyanyi biasa. Pelantun 'Kupu Kupu Malam' itu juga memiliki jasa yang besar dalam dunia seni di Indonesia.

"Beliau bukan sekedar penyanyi, komposer. Tapi beliau adalah seorang pahlawan budaya, pahlawan seni, pahlawan nasional di hati saya pribadi karena begitu banyak jasanya," ucapnya kepada awak media di depan kediaman Titiek Puspa, Kamis (10/4).

Dengan kabar duka ini, menurut Yovie Widianto membuat seluruh seniman di tanah air sedih dan kehilangan sosok yang berarti.

"Yang akan saya sampaikan adalah, bahwa kami seluruh seniman, musisi dan pastinya seluruh rakyat negeri ini masyarakat dan para penggiat seni seperti saya kehilangan sosok besar," ungkapnya.

Titiek Puspa sendiri, kata Yovie Widianto merupakan sosok panutan yang sangat baik bagi seniman-seniman di Indonesia.

Bukan hanya semangatnya saja yang besar, namun kecintaannya terhadap seni membuat Eyang Titiek selalu dikenang melalui karyanya.

"Karya-karyanya menghiasi rakyat kecil, sampai saya lihat beberapa hari ini beliau masih aktif berkegiatan sebagai seorang seniman, menjadi inspirasi besar. Jadi saya harapkan semua bisa memiliki semangat seorang Titiek Puspa dalam kesenian dan mencintai negeri kita bagaimana beliau melahirkan karya luar biasa baik dari musik atau film. Setiap menuju lebaran, menuju tahun baru ada saja karya baru," jelas Yovie.

Selain itu, Titiek Puspa juga selalu memperlihatkan energi semangatnya di depan publik.

"Kemarin-kemarin beliau masih bersemangat, walaupun ada tayangan kalau beliau kurang sehat, tapi bagaimana effort dia sebagai seorang seniman," katanya.

Atas kehilangannya ini, Yovie Widianto pun mendoakan Eyang Titiek agar diberikan yang terbaik. Selain itu, pianis kelahiran 1968 ini juga mengenang karya karya hebat dari Titiek Puspa.

Mari kita sama-sama doakan Eyang Titiek bisa mendapatkan tempat terbaik di sisi gusti Allah SWT. Mengenang jasa-jasa ini, beliau sebagai jejak karya budaya, seorang pahlawan nasional. Pahlawan nasional yang berhasil melahirkan karya-karya hebat," pungkas Yovie.

Titiek Puspa meninggal dunia pada Kamis, 10 April 2025 di usianya 87 tahun. Titiek menghembuskan napas terakhirnya di RS Medistra Jakarta akibat pendarahan otak. (Z-4)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |