Evos Gulirkan Esports Labs 2025 di Enam Kota Baru

2 weeks ago 18
Situs Kabar News Malam Viral Terbaru
Evos Gulirkan Esports Labs 2025 di Enam Kota Baru Konferensi pers pengumuman Esports Lab 2025(Evos)

Organisasi esport Evos secara resmi mengumumkan ajang festival Esports Labs di 2025. Esports Labs merupakan festival yang digelar untuk menjadi wadah bagi para pecinta gim sekaligus menjadi kesempatan untuk memunculkan talenta-talenta baru. 

Pada penyelenggaraan 2024 lalu, ajang digelar di Surabaya, Yogyakarta, Palembang, Malang, Makassar, dan Pontianak. Pada 2025 ini, festival juga akan menyapa enam kota yaitu Bandung, Bali, Manado, Batam, Lampung, dan Semarang. Dalam pelaksanaannya, Evos Kembali menggandeng Axis.

"Kolaborasi ini telah membawa kami lebih dekat dengan para penggemar esports dan Evos Fams dari berbagai kota di Indonesia. Sejak awal, tujuan kami adalah untuk tidak hanya mengembangkan ekosistem esports, tetapi juga menginspirasi generasi muda untuk berani mengejar impian mereka," kata Head of Commercial Evos Tony Tham. 

Evos dan Axis merayakan pencapaian enam tahun kemitraan pada pekan lalu. Menurut Tony, kolaborasi tersebut membawa dampak besar bagi perkembangan dunia esports di Indonesia. 

Selama enam tahun, ujar Tony, Evos dan Axis meluncurkan berbagai inisiatif yang menjangkau ke komunitas. Tercatat sudah terselenggara berbagai turnamen. Yang terbaru ialah Esports Labs yang mulai digulirkan pada 2024. Beberapa program dari kolaborasi tersebut yang diselenggarakan juga meliputi Warrior Fams Cup, Turnamen Evos Fams Cup (EFC) bersama Axis dan Program reality show EFC Pro Series Evos Fams Cup (EFC) bersama Axis. 

Menurut Tony, kemajuan esport di Indonesia perlu kolaborasi erat agar bisa terus berkembang dari segi bisnis. Potensinya semakin besar karena esport terus menjadi wadah bagi anak muda di Tanah Air. Sebab itu, ajang seperti festival dan kompetisi perlu terus diperbanyak demi membangun ekosistem. (E-3)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |