
NOVAK Djokovic tinggal dua kemenangan lagi untuk meraih gelar ke-100 dalam kariernya setelah mengalahkan Sebastian Korda 6-3 7-6(4).
"Saya telah melakukan servis dengan baik sepanjang turnamen, tetapi khususnya hari ini saya membutuhkannya pada set kedua untuk mencoba bangkit," kata Djokovic dikutip dari Channel News Asia.
"Pada tiebreak, beberapa poin benar-benar menentukan pemenangnya, pemenang servis 5-4, ace pada 6-4 untuk menyelesaikan pertandingan. Jadi saya akan menganggap itu sebagai sorotan utama."
Pertandingan awalnya dijadwalkan pada hari Rabu namun ditunda berdasarkan peraturan ATP yang bertujuan untuk menghindari pertandingan yang berlarut-larut hingga dini hari.
Unggulan keempat Djokovic, yang mengincar gelar Miami Terbuka ketujuh kalinya dan yang ke-100 secara keseluruhan, akan menghadapi petenis Bulgaria unggulan ke-14 Grigor Dimitrov pada semifinal nanti.
Petenis Ceko yang tidak diunggulkan, Jakub Mensik, menang 7-6(5) 6-1 atas petenis Prancis unggulan ke-17 Arthur Fils dan akan bertemu dengan petenis Amerika Serikat Taylor Fritz di semifinal setelah ia mengungguli petenis Italia unggulan ke-29 Matteo Berrettini 7-5 6-7(7) 7-5.
Unggulan ketiga Fritz melihat enam match point datang dan pergi pada set kedua, namun berhasil mengonversi kesempatan ketujuhnya pada set penentuan untuk menyingkirkan Berrettini.
"Ada dua pilihan, frustrasi, kalah dan kemudian lebih frustrasi lagi dengan semua peluang yang saya hilangkan, atau bangkit dan meraih kemenangan. Sekarang saya bisa tidur malam ini," kata Fritz.
Di bagian putri, petenis nomor satu dunia Aryna Sabalenka melenggang ke final Miami Terbuka pertamanya dengan kemenangan 6-2 6-2 atas Jasmine Paolini.
Berikutnya bagi Sabalenka adalah pemenang semifinal hari Kamis antara unggulan keempat asal Amerika Serikat, Jessica Pegula, dan petenis wildcard asal Filipina, Alexandra Eala, yang baru saja mengalahkan petenis peringkat dua dunia asal Polandia, Iga Swiatek. (Ndf/I-1)