Pelatih Barcelona Hansi Flick(instagram/@fcbarcelona)
BARCELONA menatap laga keempat fase grup Liga Champions dengan tekad mengamankan poin penuh dan memperbaiki posisi di klasemen. Tim asuhan Hansi Flick itu akan bertandang ke markas Club Brugge untuk laga Brugge vs Barcelona di Stadion Jan Breydel, Kamis (6/11) dini hari WIB, dengan misi mempertahankan momentum positif usai kemenangan di liga domestik.
Saat ini, Barcelona menempati posisi ke-9 klasemen Liga Champions dengan koleksi enam poin dari tiga laga. Mereka tertinggal tiga angka dari tim-tim teratas. Adapun Club Brugge baru mengumpulkan tiga poin dan berada di peringkat ke-20.
Kemenangan 3-1 atas Elche akhir pekan lalu menjadi modal berharga bagi Blaugrana usai kekalahan dari duel El Clasico. Namun, Flick menyadari timnya masih belum tampil konsisten di semua lini.
Barcelona menargetkan kemenangan beruntun sebelum jeda internasional November sebagai cara untuk menutup periode padat dengan catatan positif. Flick menuntut anak asuhnya menjaga intensitas dan fokus tinggi agar tak kehilangan poin
“Kami harus terus berkembang. Kemenangan memberi kami kepercayaan diri lebih, tapi kami belum selesai. Saya senang dengan progres tim, dan kami harus berpikir positif menghadapi pertandingan berikutnya,” ujar Flick dikutip laman klub.
Barcelona sejauh ini mencatat dua kemenangan di ajang Eropa masing-masing atas Newcastle United dan Olympiacos namun sempat menelan kekalahan 1-2 dari juara bertahan Paris Saint-Germain (PSG) pada awal Oktober.
Dengan enam poin yang dikantongi, kemenangan atas Brugge akan membuat posisi mereka lebih aman menjelang laga-laga berikutnya melawan Chelsea, Eintracht Frankfurt, Slavia Praha, dan Copenhagen.
Kondisi tim juga mulai membaik. Dua pemain kunci, Robert Lewandowski dan Dani Olmo, sudah kembali berlaga saat menghadapi Elche dan dipastikan siap tampil lagi.
Meski begitu, beberapa nama penting masih harus absen, termasuk Gavi, Marc-Andre ter Stegen, Raphinha, dan Pedri. Bek Andreas Christensen sudah mulai berlatih ringan namun masih diragukan tampil karena masalah betis.
Sementara itu, bintang muda Lamine Yamal masih dikelola dengan hati-hati akibat masalah pada selangkangan. Kendati begitu, pemain 18 tahun itu diperkirakan akan tetap menjadi starter melawan Brugge.
Adapun Club Brugge mengantongi modal kemenangan tipis 2-1 atas Dender di Liga Belgia. Mereka bakal berupaya untuk mengamankan poin dari Barca demi menjaga asa lolos ke babak playoff mengingat setelah itu masih harus menghadapi lawan seperti Sporting Lisbon, Arsenal, Kairat, dan Marseille.
Brugge diyakini akan tampil tanpa beban. Tim besutan Ronny Deila itu punya catatan permainan cepat dan agresif, terutama lewat sayap muda mereka yang eksplosif. Meski di atas kertas Barcelona lebih unggul, performa Brugge yang tengah menanjak membuat laga nanti tidak bisa dianggap enteng. (H-4)


















































