Ilustrasi(Dok. Blibli)
BLIBLI memperkuat posisinya sebagai salah satu pemain utama dalam ekosistem perdagangan omnichannel Indonesia dengan menghadirkan layanan pembayaran digital di aplikasi OneSmile. Platform komunitas digital ini khusus ditujukan untuk warga BSD City. Kolaborasi ini menjadi langkah strategis Blibli dalam memperluas jangkauan layanan ke sektor kebutuhan rutin masyarakat urban, khususnya pembayaran tagihan bulanan.
Melalui integrasi perdana ini, penghuni BSD City kini dapat membayar Iuran Pengelolaan Lingkungan (IPL) langsung melalui aplikasi OneSmile dengan sistem yang lebih efisien, cepat, dan aman.
"Kebutuhan masyarakat urban kini bukan hanya belanja daring, tetapi juga mengelola kebutuhan sehari-hari secara praktis dan terintegrasi," ujar Group Head Digital Blibli Lay Ridwan Gautama dalam keterangan resmi.
"Melalui integrasi dengan OneSmile, Blibli ingin memberikan pengalaman transaksi yang mudah, aman, sekaligus bernilai tambah," tambahnya.
Integrasi ini memungkinkan pengguna mengakses berbagai opsi pembayaran digital, mulai dari dompet elektronik, virtual account, QRIS, hingga Blibli Tiket PayLater, dengan status pembayaran yang tercatat secara real-time di aplikasi OneSmile. Fitur pembayaran otomatis bulanan juga dihadirkan agar pengguna dapat menjadwalkan transaksi tanpa khawatir keterlambatan.
Bagi Sinar Mas Land, kerja sama ini merupakan bagian dari visi besar membangun kawasan hunian pintar berbasis ekosistem digital.
"Kami menyambut baik kolaborasi ini karena memberikan manfaat nyata bagi warga BSD City. Integrasi Blibli di OneSmile membantu mewujudkan ekosistem digital yang mempermudah warga memenuhi kebutuhan harian," kata Yohanes Zega, CEO OneSmile.
Saat ini, OneSmile telah diadopsi oleh lebih dari 70% warga BSD City, menjadikannya salah satu aplikasi komunitas dengan tingkat penetrasi tertinggi di kawasan hunian terpadu tersebut. Ke depan, OneSmile akan memperluas jangkauan ke kawasan lain di bawah pengelolaan Sinar Mas Land, memperluas dampak integrasi digital bagi komunitas lain.
Bagi Blibli, kemitraan ini memperkuat strategi omnichannel commerce yang menggabungkan ekosistem belanja, perjalanan, groceries, dan interior rumah dalam satu platform. Melalui Blibli Tiket ecosystem, perusahaan menghadirkan layanan yang terintegrasi dari e-commerce hingga gaya hidup, diperkuat oleh jaringan logistik BES Paket serta kerja sama dengan mitra logistik pihak ketiga.
"Sinergi antara platform komunitas seperti OneSmile dengan ekosistem Blibli adalah langkah penting dalam memperluas akses pelanggan dan mendukung digitalisasi gaya hidup urban," tambah Lay Ridwan Gautama.
Kolaborasi Blibli dan OneSmile menandai arah baru transformasi digital Indonesia, dengan memadukan layanan e-commerce dan kebutuhan domestik dalam satu ekosistem. Bagi penghuni BSD City, langkah ini bukan hanya soal kemudahan membayar tagihan, tetapi juga bagian dari pengalaman hidup modern yang efisien dan saling terhubung.
Sementara bagi Blibli, kemitraan ini memperkuat posisinya sebagai pelopor ekosistem omnichannel terintegrasi, yang tidak hanya menjual produk, tetapi juga menghadirkan layanan bernilai tambah untuk kebutuhan hidup sehari-hari masyarakat urban. (E-1)


















































