Kapolri Siapkan Opsi Gratiskan Tarif Tol saat Arus Balik Lebaran

2 weeks ago 15
Kapolri Siapkan Opsi Gratiskan Tarif Tol saat Arus Balik Lebaran Ilustrasi(MI/Haryanto Mega)

KEPALA Polri Jenderal Listyo Sigit Prabowo membuka pelaksanaan one way nasional di ruas tol GT Kalikangkung Km 414-Cikatama Km 72. Opsi penggratisan tarif tol disiapkan pada arus balik Lebaran jika diperlukan.

Pemantauan Media Indonesia, Minggu (6/4) secara resmi pukul 09.35 WIB, Kepala Polri Listyo Sigit Prabowo meresmikan dimulainya pelaksanaan one way nasional di ruas tol GT Kalikangkung KM 414-Cikatama KM 72 menghadapi kendaraan arus balik menuju arah Jakarta yang kian meningkat dan diperkirakan mencapai puncaknya hari ini.

Listyo bersama jumlah pejabat termasuk Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, perwakilan Kementerian Perhubungan, dan Gubernur Jateng, menyapa masyarakat sembari membagikan bingkisan kepada sejumlah pemudik dan menyapa  pemudik yang sedang melintas di GT Kalikangkung Semarang.

"Selain one way nasional yang bersifat dinamis sesuai kondisi di lapangan, juga disiapkan skenario alternatif  jika terjadi kepadatan di jalur utama, yakni salah  satunya dengan pemanfaatan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) sebagai pengurai kepadatan lalu lintas," kata Listyo.

Bahkan jika diperlukan, menurut Listyo, juga telah dipersiapkan opsi penggratisan tarif tol. "Flag off one way nasional dari KM 414 Gerbang Tol (GT) Kalikangkung hingga Km 70 GT Cikampek Utama (Cikatama) ini kami laksanakan setelah evaluasi bersama Kementerian Perhubungan, Jasa Marga dan jajaran lalu lintas," tambahnya.

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi mengatakan, hingga saat ini situasi di Jawa Tengah selama musim Lebaran 1446 H berjalan normal.

“Semuanya normal, bahkan meningkatkan kesejahteraan,” ujarnya.

Berdasarkan laporan Posko Terpadu Pemerintah Provinsi Jawa Tengah  mencatat data dari PT Jasa Marga Semarang Batang (JSB), sejak 4 April 2025 pukul 06.00 WIB hingga 5 April 2025 pukul 05.59 WIB, jumlah kendaraaan yang melewati gerbang tol Kalikangkung menuju arah Jakarta sebanyak 76.309 kendaraan.

Volume kendaraan tertinggi, lanjut Ahmad Luthfi, terjadi pada H+3 pukul 10.00 sampai dengan 10.59 WIB dengan 4.371 unit kendaraan melintas dan total arus balik menuju Jakarta hingga H+4 Lebaran sebanyak 365.946 kendaraan. (AS/E-4)

Read Entire Article
Tekno | Hukum | | |